Geger Bocah SD di Sumut Meninggal usai Minum Racun Rumput

Kabar bocah SD tewas dikonfirmasi Kapolsek Sidikalang Iptu Sukanto Berutu pada Senin (4/10/2021).

Eko Faizin
Senin, 04 Oktober 2021 | 19:22 WIB
Geger Bocah SD di Sumut Meninggal usai Minum Racun Rumput
Ilustrasi bocah SD tewas. [Shutterstock]

SuaraSumut.id - Kabar bocah SD kelas 6 meninggal dunia usai meminum cairan racun rumput menggegerkan warga Kabupaten Dairi, Sumatera Utara (Sumut).

Berdasarkan keterangan saksi, korban tewas menenggak racun rumput pada Senin (20/9/2021) di perladangan belakang rumahnya yang berada di Kecamatan Sitinjo, Dairi.

Kabar bocah SD tewas dikonfirmasi Kapolsek Sidikalang Iptu Sukanto Berutu pada Senin (4/10/2021).

“Korban meninggal tadi malam,” kata dia dikutip dari Digtara.com--jaringan Suara.com.

Kapolsek mengungkapkan bahwa, usai mendapat informasi seorang siswa meninggal dunia, kemudian turun ke lokasi.

“Bhabinkamtibmas datang ke lokasi, Kanit Reskrim juga ke sana,” ujar Sukanto.

“Kejadian minum racun dua minggu yang lalu, korban segera dilarikan ke rumah sakit (RSUD Sidikalang) untuk mendapatkan pertolongan medis,” sambung dia.

Diketahui, sebelum meninggal, korban sempat menjalani perawatan selama tiga hari di rumah sakit dan diperbolehkan pulang ke rumahnya.

“Namun setelah tiga hari kondisi korban kembali tidak stabil, oleh perlindungan anak kembali membawa korban ke rumah sakit,” kata Sukanto.

Malang, seminggu setelah menjalani perawatan di rumah sakit, nyawa bocah SD ini tidak tertolong.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini