Bobby Nasution Persilahkan Warga Medan Datang ke Balai Kota Tiap Sabtu Malam

Sebab, di sana warga Medan bisa berkuliner ria sembari menonton pertunjukan budaya, musik dan lainnya.

Suhardiman
Minggu, 21 November 2021 | 00:05 WIB
Bobby Nasution Persilahkan Warga Medan Datang ke  Balai Kota Tiap Sabtu Malam
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat diwawancarai di Balai Kota. [Ist]

SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution mempersilakan warga Medan untuk datang ke Balai Kota, Jalan Maulana Lubis, setiap Sabtu malam. 

Sebab, di sana warga Medan bisa berkuliner sembari menonton pertunjukan budaya, musik dan lainnya. 

"Jadi malam ini seremoninya, pembukaan. Mulai malam minggu depan warga Medan bisa ke kantor wali kota. Silakan datang, kita sudah siapkan kulineran, jajanan dan pertunjukan kekinian," kata Bobby saat pembukaan program itu, Sabtu (20/11/2021). 

Bukan sembarang bikin program, Bobby membuka destinasi wisata baru di kota Medan yang digelar di Balai Kota untuk membangkitkan ekonomi di tengah pandemi Covid-19

Baca Juga:Ibu Muda Korban Penyiraman Air Keras oleh Suaminya Sendiri, Akhirnya Meninggal Dunia

"Kita support pelaku UMKM, kita mau bangkitkan ekonomi di masa pandemi Covid-19 ini. Di samping itu kita juga mau berikan suasana baru kepada masyarakat Medan," kata menantu Presiden Jokowi itu.

Kantor Balai Kota Medan. [Ist]
Kantor Balai Kota Medan. [Ist]

Namun, event yang bagian dari Pekan Kuliner Kondang (PKK) hanya boleh dikunjungi warga yang telah divaksin Covid-19 dan punya aplikasi PeduliLindungi. Prokes ketat juga diwajibkan di lokasi tersebut.

"Jumlah pengunjung tentunya kita batasi. Prokes wajib, vaksin wajib, peduli lindungi wajib. Jangan lengah," kata Bobby.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Medan Agus Suriono menjelaskan, kegiatan ini lbagian dari rangkaian PKK. Namun lebih mengedepankan seni pertunjukan yang disesuaikan kondisi saat ini.

"Kita juga launching senam kolaborasi Medan. Sebelumnya ada pertunjukan musik, dance dan video mapping dengan latar kantor wali kota," kata Agus.

Baca Juga:Seremoni Penutupan GIIAS 2021 The Sum Up, Ini Daftar Lengkap Para Peraih Gelar Favorit

Untuk memanjakan lidah pengunjung di Kantor Wali Kota, terparkir tiga food truck dan empat stand kuliner. 

"Kebijakan yang ditetapkan oleh Wali Kota Medan sebagai destinasi wisata baru. Akan ada pertunjukan seni budaya dan ekonomi kreatif setiap akhir pekan (sabtu malam). Artinya mulai malam ini dan ke depannya setiap malam minggu akan ada pertunjukan seni budaya dan potensi ekonomi kreatif di halaman kantor Wali Kota Medan," tukasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini