SuaraSumut.id - Risty Tagor pernah mengenyam pendidikan nasrani sebelum sampai pada tahap istiqomahnya saat ini.
Hal itu dikatakan Risty Tagor di kanal YouTube Tabloid Bintang, melansir matamata.com, Jumat (21/1/20221).
"Dulu pernah di sekolah nasrani," kata Risty Tagor.
Tidak dipungkiri bahwa lingkungan bisa mengubahnya. Risty Tagor tak sampai pindah keyakinan dan tetap mengimani Islam sebagai agamanya.
Baca Juga:Lagi Banjir, Ular Sanca Segede Ini Tiba-tiba Nongol Mau Masuk ke Rumah Warga Jombang
"Tidak ada yang salah dengan pilihan orang tua jaman dulu, kita nggak boleh menyalahkan," ujarnya.
Setelah lepas dari sekolah nasrani, Risty tidak begitu saja menggunakan hijab seperti sekarang.
Ada proses panjang yang dilalui mantan istri Stuart Collin ini. Risty Tagor pada 2012 mulai berkeinginan mengenakan jilbab saat membintangi serial religi.
Ia memantapkan hatinya dengan busana Syar'i pada 2015 agar lebih mudah beribadah.
Seperti saat bepergian dan lupa membawa mukena, Risty Tagor tidak akan menunda salat. Pasalnya, busana yang dipakai bisa digunakan untuk beribadah.
Baca Juga:Demi Gala Sky, Doddy Sudrajat Mau Mencoba Bermediasi dengan H Faisal