Remaja di Batubara Dibegal, Diikat, Polisi Bentuk Tim Buru Pelaku

Pelaku juga melucuti pakaian korban hingga nyaris telanjang.

Suhardiman
Jum'at, 03 Juni 2022 | 13:54 WIB
Remaja di Batubara Dibegal, Diikat, Polisi Bentuk Tim Buru Pelaku
Ilustrasi garis polisi. (Shutterstock)

SuaraSumut.id - Seorang remaja berinisial DAF (15) diduga menjadi korban begal. Peristiwa terjadi di Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara (Sumut), pada Rabu (1/6/2022).

Dalam aksinya pelaku diduga menganiaya, mengikat tangan dan kaki korban. Pelaku juga melucuti pakaian korban hingga nyaris telanjang.

Pelaku kemudian membawa sepeda motor korban dan meninggalkan remaja ini di tengah kebun sawit.

Dalam keadaan tangan dan kaki terikat, korban merangkak meninggalkan areal kebun sawit dan akhirnya ditemukan warga sekitar.

Baca Juga:Viral Cubit Bayi Baru Lahir di RS, Anggota DPR Minta Audit Nakes Dilakukan Rutin: Perlu Ada Pembinaan

Peristiwa ini kemudian viral setelah warga yang menemukan korban dalam kondisi memprihatinkan, merekam menggunakan ponsel.

Kanit Reskrim Polsek Indra Pura Iptu Riwanto membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan, pihaknya sedang melakukan penyelidikan mendalam kasus itu.

"Kita juga turun melakukan penyelidikan," katanya dikonfirmasi SuaraSumut.id, Jumat (3/6/2022).

Dari pemeriksaan diketahui insiden berawal saat pria tidak dikenal menjumpai korban yang sedang bekerja di tempat pencucian motor. Pria itu lalu meminta tolong diantarkan ke suatu tempat.

Korban yang polos lalu menuruti permintaan pelaku. Sesampainya di areal kebun sawit, pelaku melancarkan aksinya. Korban dihajar dan sepeda motornya dibawa kabur.

Baca Juga:Potret Mertua Maudy Ayunda Curi Perhatian, Netizen: Kayak Artis Drakor yang Perankan Pejabat

Riwanto mengatakan, pihaknya bersama Satreskrim Polres Batubara sudah membentuk tim untuk memburu pelaku.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini