Kecelakaan Mengerikan 2 Bus Terjadi di Jalinsum Labusel, 3 Orang Tewas

Tabrakan terjadi di jalur kanan.

Suhardiman
Senin, 20 Juni 2022 | 12:20 WIB
Kecelakaan Mengerikan 2 Bus Terjadi di Jalinsum Labusel, 3 Orang Tewas
Ilustrasi kecelakaan di jalan raya. (freepik)

SuaraSumut.id - Kecelakaan mengerikan terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), tepatnya di Desa Asam Jawa, Kecamatan Torgamba, Labuhanbatu Selatan (Labusel), Sumatera Utara (Sumut).

Kecelakaan antara bus PMH dan bus PMS terjadi pada Senin (20/6/2022) dini hari.  Akibat tabrakan itu, tiga orang dikabarkan meninggal dunia dan belasan orang lainnya mengalami luka-luka.

Demikian dikatakan oleh Kasat Lantas Polres Labuhanbatu AKP Rusbeny saat dikonfirmasi SuaraSumut.id.

"Sejauh ini korban tewas tiga orang. Namun belum bisa dipastikan karena ada korban kondisinya kritis dan belum diketahui perkembangannya," katanya.

Baca Juga:Ketahui 15 Gejala Heat Stroke dan Cara Mengatasinya

Disebutkan bus PMS melaju dari arah Medan menuju Kerinci, Jambi. Sedangkan bus PMH dari arah Riau menuju Medan.

Tabrakan terjadi di jalur kanan. Tabrakan diduga karena bus PMS masuk ke jalur bus PMH. Kekinian petugas Satlantas Polres Labuhanbatu masih melakukan pendataan.

Para korban yang mengalami luka ringan dan berat sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Kontributor : Budi warsito

Baca Juga:Jelang Derby Jateng, Gibran Ajak Wali Kota Semarang Nobar di Stadion Manahan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini