Sumut Tutup Fornas VI dengan 23 Medali Emas, Tim E-Sport Kalahkan Juara PON Papua

Ini merupakan hasil yang cukup luar biasa.

Suhardiman
Jum'at, 08 Juli 2022 | 14:18 WIB
Sumut Tutup Fornas VI dengan 23 Medali Emas, Tim E-Sport Kalahkan Juara PON Papua
Sumut Tutup Fornas VI dengan 23 Medali Emas, Tim E-Sport Kalahkan Juara PON Papua. [Ist]

SuaraSumut.id - Kontingen Sumatera Utara (Sumut), menutup Fornas VI Palembang, dengan meraih 21 medali emas plus 2 medali emas eksebisi. Ini merupakan hasil yang cukup luar biasa.

Meski hanya mengikutsertakan 24 inorga (induk olahraga) dari 55 inorga dan hanya mengikuti sekitar 105 nomor dari 709 nomor yang diperlombakan pada Fornas VI/2022 di Palembang, Tim Fornas Sumut mampu merebut 21 medali emas plus 2 emas eksebisi, 17 perak dan 18 perunggu.

"Apresiasi saya yang tinggi atas semangat juang dan kegigihan seluruh penggiat, pelatih dan pengurus inorga, di dalam mengusung Sumut Bermartabat di even Nasional kali ini," kata Ketua KORMI Baharuddin Siagian, Jumat (8/7/2022).

Dirinya bertekad apapun hasil yang dicapai pada Fornas tahun ini, akan menjadi bahan evaluasi menghadapi gelaran Fornas VII tahun 2023 yang akan diselenggarakan di Jawa Barat.

Baca Juga:5 Alasan Timnas Indonesia U-19 Bisa Menang Mudah Lawan Filipina

Sekaligus juga untuk menjawab kesiapan permintaan KORMI Nasional, agar Fornas VIII Tahun 2025 dapat dilaksanakan oleh Sumatera Utara.

"Kami segera melakukan evaluasi menyuluruh," katanya.

Dari lima kali pelaksanaan Fornas, baru kali inilah keikutsertaan Sumatera Utara dikordinir oleh KORMI. Dengan persiapan waktu yang terbatas dan anggaran minim, Sumut memasang target 10 medali emas pada Fornas VI.

"Dukungan penuh dari Gubernur Sumut Bapak Edy Rahmayadi mampu mendorong semangat juang para penggiat Sumut meraih hasil terbaik melampaui target," katanya.

Sumut melengkapi jumlah medali emas terakhir yang diraih inorga IESPA (e-Sport). Kemenangan di cabang E-Sport Divisi Mobile Legend ini juga mencengangkan. Sebab, Sumut mengalahkan Kalimantan Barat, peraih medali emas PON Papua.

Baca Juga:Teuku Ryan Mesra dengan Cewek Lain, Ria Ricis Akui Kurang Komunikasi dengan Sang Suami

Acara penutupan Fornas VI dihibur oleh artis Bams eks Samsons dan Wali Band. Acara penutupan dipusatkan di Venue Dayung Jakabaring Sport Center (JSC) Palembang, tadi malam. Acara semakin semarak, dengan semburan pesta kembang api.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini