85,26 Persen Anak di Sumut Sudah Disuntik Vaksin Dosis Pertama, Cakupan Terendah di Kota Medan

Vaksinasi Covid-19 untuk anak kelompok usia 6-11 tahun di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) hingga Jumat (12/8/2022) sudah mencapai 85,26 persen.

Riki Chandra
Sabtu, 13 Agustus 2022 | 16:10 WIB
85,26 Persen Anak di Sumut Sudah Disuntik Vaksin Dosis Pertama, Cakupan Terendah di Kota Medan
Ilustrasi vaksinasi anak. [Dok.Antara]

SuaraSumut.id - Vaksinasi Covid-19 untuk anak kelompok usia 6-11 tahun di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) hingga Jumat (12/8/2022) sudah mencapai 85,26 persen dari total sasaran 1.616.233 anak.

"Untuk dosis pertama sudah 85,26 persen," kata Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2PM) Dinas Kesehatan Sumut, dr Nora Nasution melalui keterangan tertulisnya, dikutip dari Antara, Sabtu (13/8/2022).

Sementara yang mendapatkan vaksinasi dosis kedua sudah 72,44 persen dari target sasaran vaksinasi anak di Sumut.

Nora menyebutkan dari 33 kabupaten/kota yang melaksanakan vaksinasi anak tersebut, baru Kabupaten Samosir, Tapanuli Utara, Toba dan Sibolga yang cakupan vaksinasinya sudah 100 persen.

"Sementara cakupan terendah adalah Kota Medan dengan persentase 65,71 persen," ujarnya.

Secara keseluruhan, kata dia, warga Sumatera Utara yang sudah divaksinasi hingga dosis ketiga mencapai 3.528.408 jiwa dari target sasaran vaksinasi 14.799.361 orang.

"Secara persentase sekitar 35,88 persen warga Sumut yang sudah divaksinasi dosis lengkap," katanya.

Sementara yang mendapatkan vaksinasi dosis kedua sebanyak 9.538.395 orang atau sekitar 64,45 persen dari target sasaran vaksinasi.

Kemudian, untuk vaksin dosis pertama telah menjangkau 11.147.423 orang atau 75,32 persen dari total jumlah penduduk penerima vaksin. (Antara)

Baca Juga:Anniversary ke-5, Free Fire Gelar Acara Selama 3 Hari di Plaza Medan Fair

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini