Ditembak Pakai Senapan Angin, Mahasiswa di Lhokseumawe Dilarikan ke Rumah Sakit

Kemudian korban berpamitan hendak ke SPBU untuk mengisi minyak.

Suhardiman
Kamis, 20 Oktober 2022 | 16:03 WIB
Ditembak Pakai Senapan Angin, Mahasiswa di Lhokseumawe Dilarikan ke Rumah Sakit
Ilustrasi penembakan (pexels)

SuaraSumut.id - Seorang mahasiswa ditembak menggunakan senapan angin di Desa Blang Pulo, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe, Aceh.

Korban bernama Ahmad Ahyan (20) warga Aceh Singkil, ini dilarikan ke rumah sakit. Ia ditembak oleh pria berinisial A (39).

Demikian dikatakan olqeh Kapolsek Muara Satu Iptu Syahrial melansir Antara, Kamis (20/10/2022).

"Korban mengalami luka tembak di bagian mata sebelah kiri tersebut," katanya.

Baca Juga:Bencana Banjir Melanda Wilayah Jawa Timur, BRI Peduli Tanggap Darurat Salurkan Bantuan

Penembakan terjadi di parkiran kedai kopi di Desa Blang Pulo, pada Rabu 19 Oktober 2022 sekira pukul 23.00 WIB.

Peristiwa bermula saat korban nongkrong di kedai kopi bersama rekannya. Kemudian korban berpamitan hendak ke SPBU untuk mengisi minyak.

"Saat tiba diparkiran, korban merasakannya ada sesuatu mengenai matanya. Korban memberitahukan kepada rekannya, lalu dibawa ke rumah sakit," ungkapnya.

Usai mendapatkan laporan penembakan tersebut, kata Syahrial, petugas langsung ke lokasi kejadian dan menangkap terduga pelaku.

Korban dan pelaku tidak saling kenal. Dari pengakuannya, pelaku sengaja menembak ke arah kedai tersebut karena selalu ramai pengunjung yang membuatnya merasa tidak nyaman, katanya.

Baca Juga:Aksi Curi Kotak Amal di Palembang Terekam CCTV Viral: Terlatih, Berkali-Kali Congkel Jendela

"Pelaku pernah direhabilitasi karena menggunakan narkoba," kata Syahrial.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini