Edy Rahmayadi soal Usulan Cak Imin Hapus Jabatan Gubernur: Tanya Sama Dia, Siapa yang Kasih Kerjaan.....

Menurut Edy, jika itu dilakukan maka seluruh gubernur tidak punya kerjaan lagi.

Suhardiman
Rabu, 01 Februari 2023 | 12:17 WIB
Edy Rahmayadi soal Usulan Cak Imin Hapus Jabatan Gubernur: Tanya Sama Dia, Siapa yang Kasih Kerjaan.....
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat memberikan keterangan kepada awak media di rumah dinas gubernur, Selasa (31/1/2023) malam. [Budi Warsito/Suara.com]

SuaraSumut.id - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengusulkan untuk menghapus jabatan gubernur.

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi merespons penyataan itu. Menurut Edy, jika itu dilakukan maka seluruh gubernur tidak punya kerjaan lagi.

"Tanya sama dia. Gubernur dihapus gak ada kerjaan lagi gubernur 38 provinsi. Siapa yang kasih kerjaan gubernur-gubernur itu," kata Edy Selasa (31/1/2023) malam.

Sementara itu, Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengatakan usulan Cak Imin itu yang paling bijak dijawab oleh rakyat.

Baca Juga:Sosok Shinta Ratri, Pemimpin Ponpes Waria di Jogja yang Meninggal Dunia di Usia 61 Tahun

"Pertanyaan itu yang paling bijak dijawab oleh rakyat sendiri. Kalau mau melakukan perubahan tanyalah kepada rakyat. Eksistensi gubernur, wali kota, presiden, partai juga dulu diputuskan sesuai aspirasi rakyat," ungkap pria yang disapa Kang Emil ini.

"Jadi pertanyaannya, kalau ada perubahan-perubahan silahkan. Karena negara ini dibangun atas kesepakatan. Kesepakatan tertinggi datang dari rakyat," sambungnya.

Dijelaskan Kang Emil, bentuknya bisa dilakukan referendum. Apabila rakyat setuju dan menerima usulan itu maka dibuat kesepakatan baru.

"Kalau rakyat tetap membutuhkan karena merasakan kemanfaatan yang luar biasa juga harus dihormati. Jadi kesimpulannya tanyalah kepada rakyat," kata Kang Emil.

Kontributor : Budi warsito

Baca Juga:Netralitas Birokrasi Jelang Pemilu 2024 Masih Jadi Pekerjaan Rumah Besar Bawaslu

News

Terkini

Ada beberapa alasan, mengapa Malaysia menjadi destinasi populer bagi para pasien Indonesia.

Lifestyle | 09:23 WIB

Akibat aksi amuk massa ini, satu orang remaja tewas.

News | 00:09 WIB

Hal ini guna mengetahui kapan waktu sahur.

News | 00:06 WIB

Pihak kepolisian yang menerima informasi adanya kecelakaan maut ini turun ke lokasi untuk melakukan olah TKP.

News | 14:53 WIB

Pasangan suami istri ini kembali bertengkar.

News | 13:50 WIB

Bagi hambanya yang menjalankan dengan sepenuh hati akan selalu dalam lindungan Allah SWT selama bulan Ramadhan dan diberi petunjuknya.

News | 13:38 WIB

Selain itu, tim juga mendalami saksi-saksi lainnya.

News | 00:40 WIB

Bagi umat Muslim yang berpuasa, cek jadwal imsak di sini.

News | 00:14 WIB

Pedagang bersama warga yang memergoki aksi pria yang mengedarkan uang palsu ini lalu menangkapnya dan mengikatnya di tiang.

News | 16:45 WIB

Personel Satlantas Polres Binjai yang mendapat informasi ini kemudian turun ke lokasi dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

News | 16:32 WIB

Elfi mengungkapkan masalah registrasi IMEI juga berjalan dengan baik.

News | 15:21 WIB

Gerakan aneh wanita ini sontak mengejutkan pengguna jalan.

News | 15:02 WIB

Mereka diamankan oleh tim patroli Satpolair Polres Asahan usai pulang dari Malaysia.

News | 14:14 WIB

Setibanya di sana, pelaku bertanya soal keberadaan ibunya.

News | 14:00 WIB

Berikut ini merupakan jadwal buka puasa untuk Kota Medan dan sekitarnya di Sumatera Utara (Sumut).

News | 13:26 WIB
Tampilkan lebih banyak