Pemilik Doorsmeer di Deli Serdang Tewas, Diduga Dibunuh Pekerjanya, Polisi Selidiki

Azhar menjelaskan korban mengalami luka parah di sekujur tubuhnya diduga dilakukan oleh sejumlah pekerjanya.

Suhardiman
Rabu, 27 Desember 2023 | 13:25 WIB
Pemilik Doorsmeer di Deli Serdang Tewas, Diduga Dibunuh Pekerjanya, Polisi Selidiki
Ilustrasi mayat. (Envato)

SuaraSumut.id - Seorang pemilik doorsmeer berinisial M di Jalan Medan-Binjai Km 12,7, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, ditemukan tewas ditempat usahanya.

M diduga dibunuh oleh pekerjanya. Kejadian ini pertama kali diketahui oleh istri korban yang datang ke bengkel.

Salah seorang pekerjanya bernama Azhar mengatakan korban ditemukan tewas pada Senin 25 Desember 2023 malam.

"Ada teriakan istrinya keluar minta tolong, kejadiannya malam sekitar jam setengah delapan gitu," katanya, Rabu (27/12/2023).

Azhar menjelaskan korban mengalami luka parah di sekujur tubuhnya diduga dilakukan oleh sejumlah pekerjanya.

"Korban udah tergeletak gitu, udah gak bernyawa lagi. Luka di kepala, perut sama pinggang," ujarnya.

Azhar menjelaskan korban diduga dianiaya menggunakan alat-alat bengkel. Hal ini terlihat dari adanya bekas percikan darah di obeng dan lainnya.

"Dugaannya pekerja situ juga, lima orang, mereka udah pergi. Pakai alat-alat besi, obeng, berdarah semua," ungkapnya.

Pihak kepolisian dari Polsek Sunggal bersama dengan Polrestabes Medan yang mendapat informasi turun ke lokasi untuk melakukan olah TKP. Belum diketahui motif pembunuhan ini apakah terkait perampokan atau lainnya.

Kanit Reskrim Polsek Sunggal Iptu Suyanto Usman Nasution ketika dikonformasi SuaraSumut.id mengaku pihaknya sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut.

"Masih dalam penyelidikan ya," katanya.

Kontributor : M. Aribowo

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini