Namun demikian, pihaknya memastikan pelayanan makan kepada warga binaan tetap dilaksanakan sesuai ketentuan.
Selain itu, penjagaan juga diperketat dengan bantuan aparat keamanan.
"Penjagaan lapas saat ini dibantu oleh kepolisian dan TNI,” kata Rika.
Kejar Napi yang Kabur
Polres Aceh Tenggara bersama petugas Lapas Kelas IIB Kutacane mengejar narapidana yang melarikan diri.
"Petugas gabungan Polres Aceh Tenggara dan Lapas Kutacane bekerja keras menindaklanjuti pelarian tersebut, serta memastikan seluruh narapidana yang kabur dapat kembali," kata Kapolres Aceh Tenggara AKBP R Doni Sumarsono.
Dirinya mengatakan kaburnya narapidana dipicu pembagian makanan berbuka puasa memakan waktu lama.
Pembagian makanan tersebut menyebabkan desak-desakan narapidana.
"Kondisi ini memicu ketidakpuasan narapidana. Sejumlah narapidana mendobrak pintu besi pembatas wilayah aman dalam lapas tersebut," katanya.
Setelah pintu besi roboh, narapidana langsung berlarian menuju pintu gerbang utama.