KAI Tambah Kursi Penumpang Rute Medan-Rantau Prapat untuk Arus Balik Lebaran 2025

Selain itu, penumpang juga dapat membelinya melalui loket di stasiun mulai tiga jam sebelum keberangkatan, selama tiket masih tersedia.

Suhardiman
Kamis, 03 April 2025 | 17:24 WIB
KAI Tambah Kursi Penumpang Rute Medan-Rantau Prapat untuk Arus Balik Lebaran 2025
KAI Tambah Kursi Penumpang Rute Medan-Rantau Prapat untuk Arus Balik Lebaran 2025. [Antara]

Berdasarkan data, pada 21 Maret-2 April 2025 pukul 24.00 WIB, KAI Sumut telah memberangkatkan sebanyak 117.179 penumpang. Rinciannya, penumpang KA Putri Deli relasi Medan-Tanjung Balai PP sebanyak 52.398 penumpang.

KA Sribilah Utama relasi Medan-Rantau Prapat PP sebanyak 39.962 penumpang, KA Siantar Ekspres relasi Medan-Siantar PP sebanyak 21.169 penumpang.

Selain itu, KA Datuk Belambangan relasi Tebing Tinggi-Lalang PP sebanyak 2.653 penumpang, dan KA Cut Meutia relasi Krueng Mane-Krueng Geukeuh PP sebanyak 997 penumpang.

Selama periode 13 hari tersebut, tiga stasiun dengan jumlah keberangkatan penumpang tertinggi adalah Stasiun Medan dengan 47.584 penumpang.

Kemudian, Stasiun Kisaran sebanyak 11.340 penumpang, dan Stasiun Rantau Prapat mencatat 10.674 penumpang.

Sementara tiga stasiun kedatangan dengan volume penumpang tertinggi yaitu Stasiun Medan 37.565 penumpang, Stasiun Rantau Prapat 14.584 penumpang, dan Stasiun Kisaran 13.330 penumpang.

Puncak Arus Balik Lebaran 2025

Sementara itu, Komite Operator Penerbangan (AOC) Bandara Internasional Kualanamu, menyatakan puncak arus balik Lebaran 2025 diprediksi terjadi pada 5-6 April 2025.

"Liburnya masih panjang, dan masuk baru kerja kan tanggal 8 April. Jadi puncaknya itu pada 5-6 April 2025," kata Ketua AOC Bandara Internasional Kualanamu Rahmat Iskandar.

Namun, kata Rahmat, peningkatan penumpang pesawat udara di Bandara Kualanamu, baik rute domestik maupun internasional mulai terjadi pada 4 April 2025.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini