SuaraSumut.id - Bawaslu Kota Medan menemukan sebanyak 36.398 data pemilih ganda menjelang Pilwalkot Medan.
Hal itu berdasarkan hasil pengawasan Bawaslu terhadap ribuan daftar pemilih sementara yang telah diumumkan oleh KPU Medan beberapa waktu lalu.
"Kita menemukan adanya beberapa data ganda seperti nama, alamat dan tanggal lahir yang sama," kata Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Medan, Muh Fadly kepada wartawan, Selasa (6/10/2020).
Bawaslu juga menemukan adanya pemilih yang tidak memenuhi syarat (TMS) yang masuk dalam DPS dengan jumlah 143 pemilih.
Terdapat 102 pemilih yang memenuhi syarat justru tidak masuk dalam data pemilih sementara.
"Misalnya ada terdapat TMS masih masuk dalam DPS ini. Atau sebaliknya yang sudah memenuhi syarat belum masuk," ungkapnya.
Bawaslu juga menemukan adanya penggelembungan data di satu kecamatan yang mencapai 3000 pemilih.
"Kita juga melihat, seperti saat rakor, hasil pencermatan kita, di Kecamatan Medan Maimun DPS berbeda jauh dari data model A.KWK. Bertambah 3000 pemilih dan itu juga kita sampaikan saat rapat koordinasi," jelasnya.
Data daftar pemilih yang akan dilakukan pencocokan dan penelitian atau model A.KWK, seharusnya menyusut setelah dilakukan verifikasi.
Baca Juga: Sekda Tanjung Balai Dipanggil Polisi Terkait Temuan 5 Kg Sabu
Namun di salah satu kecamatan malah terjadi penambahan dengan jumlah yang fantastis.
"Jika ada penambahan pemilih baru tentu tidak sampai begitu, atau ada pemilih pindahan, tentu tidak mungkin sebanyak itu. Makanya akan dimasukkan sebagai syarat penetapan DPT oleh KPU," pungkasnya.
Kontributor : Muhlis
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh