Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Selasa, 24 November 2020 | 13:55 WIB
Material longsor menutupi badan jalan nasional di Desa Muara Mais Jambur, Kecamatan Tambangan, Madina. [Foto: Istimewa]

SuaraSumut.id - Jalan nasional di Desa Muara Mais Jambur, Kecamatan Tambangan, Madina, Sumatera Utara tertutup longsor, Selasa (24/11/2020).

Akibatnya arus lalu lintas terganggu. Badan jalan hanya bisa dilewati kereta (sepeda motor).

Kasi Pemerintahan Kantor Camat Tambangan Muslih membenarkan terjadinya longsor tersebut.

"Benar jalan nasional di Desa Muara Mais Jambur tertimbun longsor sekitar pukul 12.00 WIB," katanya, dilansir dari Indomedia.co.

Baca Juga: Jadi Buronan Korupsi Anggaran Desa Rp1 Milar, Sarpin Ditangkap Kejaksaan

Ia menyebut, lokasi itu memang rawan terjadi longsor, karena posisi di atas jalan nasional tebing terjal. Akibatnya sewaktu-waktu bisa saja longsor.

"Saat ini hanya bisa dilewati kendaraan roda dua, kendaraan roda empat tidak bisa lewat," ujarnya.

Pemerintah Kecamatan Tambangan sudah melaporkan kejadian tersebut kepada atasan mereka.

Selain itu, menghubungi pemilik alat berat yang dekat dengan lokasi kejadian untuk membersihkan material longsor.

"Saat ini kita masih menunggu alat berat, kemudian membantu masyarakat untuk melewati lokasi longsor. Kita berharap secepatnya tanah longsor ini bisa dibersihkan," pungkasnya.

Baca Juga: Sekeluarga di Sumut Ditangkap karena Edarkan Narkoba

Load More