SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menggandeng Balai Wilayah Sungai (BWS) dan Pemkab Deli Serdang untuk mengatasi banjir di Medan.
Menurut BWS, sungai yang berpotensi menyebabkan banjir akibat luapannya adalah Sungai Percut, Sungai Kera, Sungai Deli, Sungai Sei Sikambing, Sungai Putih, Sungai Babura, Sungai Bekala, Sungai Bedera dan Sungai Belawan.
Penyebab luapan tak lain akibat pertumbuhan penduduk yang membuat resapan air semakin berkurang, sehingga seluruh air masuk ke sungai dan debit air meningkat.
Selain itu alur drainase yang mengalirkan debit air semakin mengecil disebabkan permukiman warga dan kurangnya kesadaran masyarakat yang masih membuang sampah ke sungai.
"Faktor-faktor inilah yang menyebabkan banjir di Kota Medan. Oleh karena itu, seluruh pihak harus berkolaborasi dan berjuang bersama untuk mengatasi banjir di Kota Medan," kata Bobby, Minggu (21/3/2021).
Secara teknis Pemko Medan akan meningkatkan kapasitas Sungai Belawan hingga Sungai Bras dan anak sungainya dengan panjang 37,5 Km.
Sungai Bedera mulai pintu tol Helvetia hingga Jalan Gatot Subroto juga akan ditingkatkan kapasitasnya.
Peningkatan kapasitas Sungai Putih, Sungai Deli Hulu mulai dari pertemuan Sungai Babura sampai Titi Kuning sepanjang 7,5 Km. Peningkatan kapasitas itu antara lain dengan melakukan pengorekan dan pendalaman.
Bobby melanjutkan koordinasi dengan bertemu Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan di Medan, pada Minggu (21/3/2021).
Baca Juga: Tengah Malam, Ratusan Rumah Warga Padang Terendam Banjir
Mereka sepakat untuk berkolaborasi atasi persoalan klasik di Medan, banjir. Terlebih memang banyak kawasan Medan dan Deli Serdang yang berbatasan langsung.
"Kami hargai sekali pertemuan dengan Wali Kota Medan. Kami tadi berkoordinasi untuk saling berkolaborasi antar daerah. Kami akan atasi bersama persoalan kebersihan, genangan, banjir dan masalah lainnya. Kami yakin pertemuan ini membawa kebaikan untuk kedua belah pihak," ujarnya.
Kedua pihak akan segera membentuk tim bersama untuk tindak lanjuti kolaborasi antara Kota Medan dan Kabupaten Deli Serdang.
Berita Terkait
-
Tinjau Vaksinasi Disabilitas, Begini Kata Wali Kota Bobby Nasution
-
Bobby Ingin Jadikan Gedung Warenheuis Sebagai Pusat Kuliner
-
Tak Ada Kompromi, Bobby Akan Tindak Tegas untuk Bangunan Ilegal di Medan
-
Wali Kota Bobby Bayarkan Insentif Tenaga Kesehatan
-
Wali Kota Bobby Nasution Minta Maaf kepada Seluruh Nakes di Medan, Ada Apa?
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut