SuaraSumut.id - Pasangan Ja'far Sukhairi-Atika Azmi Utammi ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara, terpilih, pada Senin (7/6/2021).
Penetapan dilakukan melalui rapat pleno terbuka yang dipimpin oleh Ketua KPU Madina, Fadillah Syarief dan dihadiri Bawaslu, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati serta jajaran Forkopimda.
Ketua KPU Madina, Fadillah Syarief menyampaikan, pada rapat pleno KPU juga akan menyerahkan dokumen penetapan sekaligus persiapan pelantikan kepadna DPRD Madina untuk kemudian dilaksanakan paripurna.
"Hari ini berkas dokumen untuk proses persiapan pelantikan akan kita serahkan kepada DPRD. Tinggal nmenunggu hasil paripurna DPRD untuk menetapkan jadwal pelantikannya. Saat ini KPU Madina tinggal menyelesaikan laporan akhir yang akan disampaikan kepada KPU RI, KPU Provinsi, MK, dan Bawaslu," katanya, dilansir dari Antara.
Bupati Madina terpilih, Ja’far Sukhairi Nasution menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada seluruh elemen pendukung serta masyarakat Madina umumnya.
"Terima kasih kepada seluruh elemen yang telah mendukung perjuangan kita ini. Saat ini kita masih menunggu paripurna oleh DPRD untuk pelantikan, hingga nanti terbitnya SK oleh Kemendagri," ujarnya.
Ia berpesan agar masyarakat Madina untuk saling menjaga suasana kondusif dan menghilangkan perselisihan dengan bersikap bijak dalam bermedia sosial.
"Kita jaga suasana kondusif. Tetap jaga etika dan kesantunan dalam bermedia sosial. Tidak ada lagi persaingan. Mari kita bergandengan tangan dan saling bahu membahu demi kemajuan Madina ke depannya. Karena kita semua harus ikut andil untuk membesarkan Madina," tukasnya.
Baca Juga: Uji Coba Dimulai, Ini Alasan Pemprov DKI Buat Jalur Road Bike di Hari Kerja
Berita Terkait
-
Gelora Siapkan Amru Saher, Andi Rahim, dan Budhi Sada di Pilkada Luwu Raya
-
Pemungutan Suara Ulang Jilid 2 Pilkada Labuhanbatu Digelar 19 Juni
-
DPR Sepakati Pilpres 2024 Digelar 28 Februari, Pilkada Serentak 27 November
-
DPR Sepakati Pelaksanaan Pemilu 28 Februari 2024, Pilkada Serentak 27 November
-
MK Tolak Gugatan Dahlan-Aswin di Pilkada Madina
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat