SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menyiapkan hotel dan apartemen untuk tempat isolasi pasien terpapar Covid-19. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 di Kota Medan.
"Untuk treatment kita sudah siapkan tiga tempat ada kampus, apartemen dan aset kita sendiri, yakni Hotel Soechi untuk tempat isolasi, mengantisipasi peningkatan kasus dan BOR rumah sakit menipis," kata Bobby Nasution, Senin (12/7/2021).
Bobby mengaku, BOR di rumah sakit Kota Medan masih di bawah 50 persen. Meski dalam tiga hari belakangan meningkat lantaran banyak rumah sakit yang menutup tempat tidur Covid-19.
"Ini juga akan kita tekankan kepada rumah sakit untuk mengikuti aturan yakni menyediakan 30 persen tempat tidur bagi pasien Covid-19," katanya.
Bobby mengatakan, pelaksanaan PPKM darurat selain mengurangi mobilitas masyarakat dalam Instruksi Mendagri juga diatur yakni tracing, testing dan treatment. Bobby mengaku, tracing diatur minimal 15 kontak erat dan untuk testing dihitung 406 orang.
"Hari ini untuk testing kita sudah lebih setengah yakni 800 orang perhari rata-rata," ungkapnya.
Sediakan bantuan sosial
Selain menyiapkan skema penanganan di lapangan, Bobby mengaku, pihaknya akan menyediakan penanganan dampak PPKM darurat berupa bantuan sosial kepada masyarakat yang terdampak selama penyekatan.
Bantuan berupa bahan kebutuhan pokok itu baik berasal dari pemerintah pusat maupun dari Pemko Medan yang berasal dari APBD.
Baca Juga: 5 Tips Pesan Makanan Online saat PPKM untuk Minimalisir Penularan Covid-19
"Kami sudah menyepakati saat rapat, untuk masyarakat yang terdampak akan diberikan bantuan sosial. Dari pemerintah pusat akan memberikan bantuan berupa 10 kilogram beras untuk masyarakat penerima BLT dan PKH. Sedangkan dari APBD Kota Medan sudah kita sediakan dan saat ini sedang dalam pendataan," tukasnya.
Kontributor : Muhlis
Tag
Berita Terkait
-
Waduh! Geng Motor Tawuran Saat Masa PPKM Darurat, Remaja Bekasi Tewas
-
PPKM Darurat Medan Dimulai Hari Ini, Ada 18 Titik Penyekatan dan Pengalihan Arus
-
Hari Pertama PPKM Darurat di Batam, Ini Lokasi Penyekatan Petugas Gabungan
-
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi Selama PPKM Darurat
-
Polda Sumut Minta Masyarakat Patuhi Aturan PPKM Darurat di Medan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini