SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menyiapkan hotel dan apartemen untuk tempat isolasi pasien terpapar Covid-19. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 di Kota Medan.
"Untuk treatment kita sudah siapkan tiga tempat ada kampus, apartemen dan aset kita sendiri, yakni Hotel Soechi untuk tempat isolasi, mengantisipasi peningkatan kasus dan BOR rumah sakit menipis," kata Bobby Nasution, Senin (12/7/2021).
Bobby mengaku, BOR di rumah sakit Kota Medan masih di bawah 50 persen. Meski dalam tiga hari belakangan meningkat lantaran banyak rumah sakit yang menutup tempat tidur Covid-19.
"Ini juga akan kita tekankan kepada rumah sakit untuk mengikuti aturan yakni menyediakan 30 persen tempat tidur bagi pasien Covid-19," katanya.
Bobby mengatakan, pelaksanaan PPKM darurat selain mengurangi mobilitas masyarakat dalam Instruksi Mendagri juga diatur yakni tracing, testing dan treatment. Bobby mengaku, tracing diatur minimal 15 kontak erat dan untuk testing dihitung 406 orang.
"Hari ini untuk testing kita sudah lebih setengah yakni 800 orang perhari rata-rata," ungkapnya.
Sediakan bantuan sosial
Selain menyiapkan skema penanganan di lapangan, Bobby mengaku, pihaknya akan menyediakan penanganan dampak PPKM darurat berupa bantuan sosial kepada masyarakat yang terdampak selama penyekatan.
Bantuan berupa bahan kebutuhan pokok itu baik berasal dari pemerintah pusat maupun dari Pemko Medan yang berasal dari APBD.
Baca Juga: 5 Tips Pesan Makanan Online saat PPKM untuk Minimalisir Penularan Covid-19
"Kami sudah menyepakati saat rapat, untuk masyarakat yang terdampak akan diberikan bantuan sosial. Dari pemerintah pusat akan memberikan bantuan berupa 10 kilogram beras untuk masyarakat penerima BLT dan PKH. Sedangkan dari APBD Kota Medan sudah kita sediakan dan saat ini sedang dalam pendataan," tukasnya.
Kontributor : Muhlis
Tag
Berita Terkait
-
Waduh! Geng Motor Tawuran Saat Masa PPKM Darurat, Remaja Bekasi Tewas
-
PPKM Darurat Medan Dimulai Hari Ini, Ada 18 Titik Penyekatan dan Pengalihan Arus
-
Hari Pertama PPKM Darurat di Batam, Ini Lokasi Penyekatan Petugas Gabungan
-
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi Selama PPKM Darurat
-
Polda Sumut Minta Masyarakat Patuhi Aturan PPKM Darurat di Medan
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
UMP Aceh 2026 Rp 3,9 Juta, Naik Rp 246 Ribu
-
6 Rekomendasi Shampo Pelurus Rambut Terbaik, Rambut Lebih Halus dan Mudah Diatur
-
5 Shampo Penumbuh Rambut untuk Mengatasi Rambut Rontok Berlebihan
-
Tenang! Mendagri Bilang Stok Beras di Aceh, Sumut, Sumbar, Aman hingga Enam Bulan ke Depan
-
14.937 Orang Masih Mengungsi Akibat Bencana di Sumut