SuaraSumut.id - Kapolres Belawan AKBP M Dayan dan Wali Kota Medan Bobby Nasution mendampingi dua menteri untuk melihat fasilitas Isolasi Terpadu (Isoter) terapung di KM Bukit Raya yang telah bersandar di Pelabuhan Belawan, Sabtu (21/8/2021).
Menteri yang kunjungan kerja (kunker) ke Medan adalah Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya dan Menteri BUMN, Erick Thohir. Medan merupakan kota kedua yang mendapatkan fasilitas isoter terapung setelah Makassar.
Budi Karya mengatakan, pendirian fasilitas isoter di setiap daerah adalah instruksi langsung Presiden Jokowi.
"Isoter itu salah satu solusi. Di Makassar sukses karena terpantau nakes setiap saat dengan fasilitas yang bagus, pasien di sana cepat sembuh dalam tempo lima hari saja," katanya.
Wali Kota Medan Bobby Nasution, di Medan telah beroperasi dua fasilitas isoter, yaitu eks Hotel Soechi dan Gedung P4TK.
Isoter Terapung ini merupakan yang ketiga disediakan untuk masyarakat Kota Medan dalam tempo kurang dari sebulan.
"Saat ini kami tengah menyiapkan Fasilitas Isoter di tiap Kecamatan," kata Bobby.
Bobby dan Kapolres Belawan yang mendampingi dua menteri tampak menyapa pasien yang telah dirawat di KM Bukit Raya milik PT Pelni itu.
Saat ini ada 11 pasien yang dirawat dengan gejala ringan dan tanpa gejala. Hari ini kabarnya telah mendaftar tak kurang dari 100 pasien untuk dirawat di atas kapal itu.
Baca Juga: Tachi Wakabayashi, Seorang Chef Sushi yang Jadi Analis Handal Sevilla
Bobby mengucapkan terimakasi kepada kedua menteri tersebut. Kepada warga yang dirawat, Bobby bilang agar tetap semangat dan jangan sungkan untuk memanfaatkan seluruh fasilitasnya.
"Memang masih ada kekurangan tapi akan terus kita lengkapi semua ini demi masyarakat Medan," tukasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Masyarakat yang Terjaring Razia Bakal Dikarantina di KM Bukit Raya
-
Datang ke Medan, Erick Thohir Diminta Obat Covid-19 Lebih Banyak oleh Bobby Nasution
-
Erick Thohir Tunjuk Wamenhan Jadi Komisaris Utama PT Len
-
Camat Kaget, Pagi-pagi Bobby Nasution Sudah Berkantor di Kecamatan
-
Bobby Nasution Hapus Anggaran Pembelian Mobil Dinas, Dialihkan Beli Ambulans
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana