SuaraSumut.id - Polresta Banda Aceh membantah adanya tudingan soal korban percobaan pemerkosaan yang laporannya ditolak.
"Informasi ini perlu kami luruskan agar tidak terjadi kesalahpahaman. Polisi tidak pernah menolak laporan korban yang ingin melapor," kata Kabag Ops Polresta Banda Aceh, AKP Iswahyudi, melansir Antara, Rabu (20/10/2021).
Ia mengatakan, Polresta Banda Aceh sudah memasang aplikasi barcode vaksinasi COVID-19 di pintu masuk dan sejumlah ruangan lainnya.
"Siapapun yang masuk ke Polresta, tak terkecuali anggota polisi wajib menunjukkan sertifikat vaksinasi Covid-19, kecuali bersifat insidentil," ujarnya.
Untuk korban dugaan percobaan pemerkosaan tersebut, kata Iswahyudi, tidak ditahan atau disuruh pulang saat belum mampu menunjukkan sertifikat vaksinasi Covid-19 di pintu masuk Polresta.
Melainkan, korban dan pendampingnya langsung diarahkan masuk ke SPKT saat ingin melapor. Saat itu petugas mengetahui kalau korban belum divaksin.
"Petugas di pintu masuk masih memberi toleransi. Saat korban masuk melapor ke SPKT, petugas menanyakan kembali apa korban sudah divaksin atau belum. Korban, menjawab belum dan tidak bisa divaksin, karena memiliki penyakit tertentu," katanya.
Karena korban mengaku tidak bisa divaksin, kata Iswahyudi, petugas menanyakan bukti medis. Namun, korban tidak dapat menunjukkannya dengan alasan surat itu tertinggal di kampung halaman.
"Minimal korban bisa menunjukkan bukti fotonya. Itupun tidak bisa ditunjukkannya. Kesimpulannya, tidak ada penolakan," tukasnya.
Baca Juga: Polisi Dalami Motif Bripka IS Rampok Mobil Mahasiswa di Bandar Lampung
Berita Terkait
-
Polresta Banda Aceh Tolak Laporan Korban Percobaan Perkosaan
-
Polisi Bantah Tolak Laporan Wanita Hampir Diperkosa karena Belum Vaksin
-
Polisi Tolak Laporan Wanita Hampir Diperkosa, Alasannya Belum Vaksin
-
Dua Rekan Benjamin Mendy di Manchester City Ikut Terseret Kasus Perkosaan
-
Kisah Perempuan yang Lahir dari Perkosaan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana