SuaraSumut.id - Material longsor di tikungan PDAM Tirtanadi, Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut) selesai dibersihkan. Alhasil, jalan Medan-Berastagi kembali lancar dilewati kendaraan sejak Minggu (24/10/2021) siang.
“Seluruh pekerjaan pembersihan material longsor di titik jalan Tirtanadi-Sembahe sudah selesai dan tepat pukul 12.20 WIB pada Minggu (24/10/2021), akses jalan Medan–Berastagi dan sebaliknya sudah dibuka penuh untuk kendaraan,” kata Kasat Lantas Polrestabes Medan, AKBP Sonny Siregar, dikutip dari Digtara.com - jaringan Suara.com.
Meski begitu, pihaknya masih tetap mengimbau kepada pengguna jalan untuk berhati-hati, terutama pada titik longsoran tersebut.
“Kondisi tebing yang masih sangat labil sekali. Dimana pada pukul 11.45 WIB masih terjadi longsoran kecil dan setelah diamati lebih detail terdapat aliran air dari bekas longsoran tersebut,” jelas Sonny.
Baca Juga: Dua Korban Tewas di Longsor Sibolangit Ternyata Ibu dan Anak Asal Langkat
“Sekali lagi saya tegaskan bahwa arus lalulintas di titik longsoran sudah dibuka penuh. Namun, masih padat merayap dan seluruh kekuatan dikerahkan untuk menghindari kemacetan yang terlalu lama di lokasi longsor tersebut,” pungkas AKBP Sonny.
Berita Terkait
-
5 Lowongan Kerja Pabrik Medan Terbaru: Cek Posisi dan Kualifikasinya!
-
Perampok Bersenpi Beraksi di Langkat, Sopir Truk Bawa 10 Ton Beras Jadi Korbannya
-
99 Pimpinan Ponpes di Tabagsel Bersatu Menangkan Bobby-Surya di Pilgub Sumut
-
Operasi Zebra Toba di Sumut Dimulai, Berikut 14 Sasarannya
-
Tega! Waskita Karya Ternyata Belum Bayarkan Dana Operasional Para Karyawannya
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
Terkini
-
Edy Rahmayadi Juga Dilempari Usai Debat Pilgub Sumut 2024
-
Mobil Bobby Nasution Dilempari Usai Debat Kedua Pilgub Sumut, Tim Hukum Akan Buat Laporan ke Polrestabes Medan
-
Persiraja Tahan Imbang Penang FC dengan Skor 1-1
-
KIP Aceh Timur Temukan 51 Surat Suara Rusak
-
Ratusan Pengungsi Rohingya Akhirnya Dipindahkan dari Aceh Selatan Jelang Tengah Malam