SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution resmi dikukuhkan sebagai Ketua Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Komisariat Wilayah (Komwil) 1 Sumatera, di Banda Aceh, Senin (22/11/2021).
Bobby terpilih sebagai ketua periode 2021-2024 menggantikan Firdaus, Wali Kota Pekan Baru.
Usai dikukuhkan, Bobby langsung membawa misi yang diharapkan secara solid dan kolaboratif diemban para pemimpin kota di wilayah 1 Apeksi.
Seperti mengembalikan pertumbuhan ekonomi di masa pandemi Covid-19. Di samping itu, Bobby bakal langsung bekerja dengan Wali Kota Padang untuk menyiapkan Rakernas Apeksi di Padang tahun depan.
"Dengan kolaborasi kami optimis mampu membangkitkan perekonomian di wilayah masing-masing pasca pandemi ini," kata Bobby, Senin (22/11/2021).
Semangat itu layak digaungkan Bobby karena dengan kerja kerasnya Medan saat ini tak ada penambahan kasus baru Covid-19.
"Nol kasus baru Covid-19. Tidak ada penambahan kasus baru Covid-19 dalam dua hari ini.
Dalam pekan-pekan sebelumnya juga kasus singel digit tak sampai dobel digit. Ini yang harus terus dipertahankan untuk terus ditekan agar Covid-19 tak lagi menyebar di Medan dan semua daerah," kata Bobby.
Dari data Dinas Kesehatan Kota Medan, hingga hari ini tidak ada penambahan kasus baru Covid-19 di Kota Medan.
"Meski tak ada kasus baru Covid-19, saya harap semua pihak tetap taat dan disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes). Jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) juga untuk lebih hati-hati," pungkasnya.
Baca Juga: 4 Tips Bangkit dari Kegagalan, Kamu Pasti Bisa Melewatinya!
Berita Terkait
-
Update: Positif Covid-19 Indonesia Tambah 186 Kasus, 7.965 Orang Masih Dirawat
-
Update COVID-19 Jakarta 22 November: Positif 26, Sembuh 62, Meninggal 0
-
Bobby Nasution Bangkitkan Kesadaran Masyarakat Akan Sejarah dan Budaya
-
Bawa Juru Bahasa Isyarat di Acara Apeksi, Bobby Nasution Dipuji
-
Terpilih Jadi Ketua Apeksi Komwil 1, Bobby Nasution Fokus Bangkitkan Perekonomian
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana