SuaraSumut.id - Polda Sumut menyita dua unit mobil terkait kasus kerangkeng manusia di rumah Bupati nonaktif Langkat, Terbit Rencana Perangin Angin. Mobil itu diduga digunakan untuk menjemput korban penghuni kerangkeng.
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, dua kendaraan itu berjenis Avanza dan double cabin.
"Mobil Avanza digunakan pada saat menjemput korban (alm) SG," kata Hadi, melansir digtara.com--jaringan suara.com, Selasa (29/3/2022).
Sedangkan double cabin digunakan menjemput penghuni kerangkeng untuk dipekerjakan ke perkebunan kelapa sawit.
Baca Juga: Kemenkeu Undur Pemungutan Pajak Karbon ke Juli 2022
Hadi menjelaskan, petugas mengidentifikasi mobil Avanza atas nama S. Sedangkan mobil double cabin suratnya akan dicek melalui Samsat Ditlantas Polda Sumut.
Diketahui, polisi telah menetapkan delapan tersangka dalam kasus kerangkeng manusia di rumah Bupati Langkat nonaktif Terbit Rencana Perangin Angin.
Kedelapan tersangka itu berinisial HS, IS, TS, RG, JS, DP HG, dan SP. Para tersangka telah menjalani pemeriksaan sejak hari Jumat hingga Sabtu pagi.
Namun demikian, Polda Sumut belum melakukan penahanan terhadap tersangka. Polisi beralasan tersangka kooperatif.
Baca Juga: Wamendag Berharap Aset Kripto Indonesia Bisa Tembus Pasar Internasional
Berita Terkait
-
Belajar dari Negeri Seberang, 80 Persen Pencurian Mobil Disebabkan Faktor Sepele Ini
-
Mobil Bekas Terlaris di Indonesia: Innova, Brio, Avanza, Xpander, HR-V!
-
PPN Naik 12 Persen, Produsen Mobil Mewah Tak Terpengaruh?
-
Mutu Eksterior HR-V Bikin Kecewa, Honda Kena Gugatan
-
BAIC Siapkan Dua Mobil Listrik dan BJ30 Untuk Tahun Depan, Siap Tancap Gas
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
Terkini
-
10 Kecamatan di Medan Terendam Banjir, Ribuan Rumah Terdampak
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan