SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menyebut, kuota Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di Kecamatan Medan Belawan, pada tahun ini berkurang. Pasalnya, dari 11 ribu sekarang tinggal 7.600.
Bobby pun meminta Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan
(Menko PMK) Muhadjir Effendy agar kuota DTKS penerima bantuan sosial di Medan Belawan ditambah.
"Harapan kami, Pemkot Medan, masyarakat Medan Belawan, kuota DTKS penerima bansos bisa dikembalikan, atau bahkan ditambah lagi dari jumlah yang ada hari ini," kata Bobby saat mendampingi Muhadjir melakukan kunjungan kerja di Medan, Sabtu (16/4/2022).
Bobby juga mengatakan, masih ada warga yang telah menerima kartu PKH, namun saldonya kosong.
"Mohon izin Pak Menteri, masih ada juga masyarakat kami yang sudah menerima kartu, tapi saldonya belum pernah masuk selama tahun ke belakang," ujar Bobby.
Baca Juga: BMKG: Gempa Biak dan Serui Dipicu oleh Tunjaman Nugini
Dalam kunjungannya, Muhadjir Effendi menyaksikan penyaluran bansos sembako dan minyak goreng berupa uang.
Muhajir Effendi juga mendatangi beberapa rumah warga di Lingkungan 8, Kelurahan Belawan Bahari. Ia tampak bergialog untuk memastikan seluruh warga yang berhak benar-benar masuk dalam data penerima bansos.
Dirinya juga mendengar langsung keluhan warga tentang banjir rob dan air pasang yang naik ke pemukiman. Ia berjanji masalah ini akan ditangani secara strategis dan sistemik.
"Dengan kita lihat langsung, kita tahu persis kenyataan di lapangan, sehingga kita tidak hanya mempersepsi dari rapat ke rapat. Mudah-mudahan kalau saya bawa ke Jakarta akan ada solusi," tukasnya.
Baca Juga: Kebakaran 59 Rumah di Kampung Nelayan Asahan, Warga Ramai-ramai Selamatkan Diri Pakai Sampan
Berita Terkait
-
Kapan Bansos BNPT dan PKH Cair? Cek Jadwal dan Nominalnya
-
Bobby-Surya Gelar Kampanye Akbar di Medan Sabtu Ini, Ajak Masyarakat Riang Gembira
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Soal Situs Benteng Putri Hijau, Tim Bobby-Surya Ditegur Penasihat Hukum Edy Rahmayadi
-
Spanduk 'Tangkap dan Penjarakan Pelaku Perusakan Benteng Putri Hijau' Muncul di Medan
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Kampanye Akbar Bobby-Surya, Gelorakan Semangat Bersama Membangun Sumut
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya Sajikan Berbagai Info tentang Properti
-
Apresiasi Loyalitas Nasabah, CIMB Niaga Gelar XTRA XPO di Medan
-
Relawan Lentera Kasih Gelar Diskusi Quo Vadis Pembangunan Sumatera Utara
-
Bagaimana Membedakan AirPods Pro Palsu? Inilah 5 Cara yang Bisa Kamu Ketahui