SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menunjukkan sisi humorisnya saat mengajak siswa SD bermain tebak-tebakan di acara Hari Anak Nasional beberapa waktu lalu.
Momen tersebut dibagikan suami Kahiyang Ayu ini lewat postingan video di akun Instagram @bobbynst. Dilihat Selasa (16/8/2022), Bobby memanggil seorang anak kelas 1 SD ke atas panggung.
"Felix, sekolah kelas berapa?" tanya Bobby.
"Satu," jawab anak tersebut.
"Sekolahnya di?" tanya Bobby lagi.
"Murni Victory," jawabnya.
Menantu Presiden Jokowi ini kemudian meminta anak tersebut untuk menyebutkan 5 nama-nama hewan.
"Pertanyaannya sebutkan 5 nama-nama hewan?" tanya Bobby.
Mendengar pertanyaan itu, sang anak perlahan mulai menjawabnya.
Baca Juga: Sertifikat Pantun Sebagai Warisan Budaya Dunia UNESCO Diserahkan Kemendikbudristek kepada Pemda
"Anjing," kata anak itu.
"Ayam," ucapnya.
"Bebek, ayam goreng," kata anak itu dengan polos.
Mendengar ucapan anak membuat Bobby Nasution bersama seluruh masyarakat yang hadir tertawa terbahak-bahak.
Namun demikian, Bobby tetap memberikan hadiah berupa satu unit sepeda anak SD tersebut. Video yang diposting Bobby mendapat beragam komentar dari nitizen.
"Udah lapar kali si adek bayangi bebek goreng," tulis netizen.
Tag
Berita Terkait
-
Bobby Nasution Janji Bangun Tugu Depan Kantor Pos Medan Sesuai Bentuk Asli
-
Gelak Tawa Pecah Saat Bobby Nasution Bertanya 5 Nama Hewan, Bocah di Medan: Ayam, Bebek, Goreng !
-
HUT RSUD Pirngadi Medan, Bobby Nasution: Berikan Pelayan Terbaik Kepada Masyarakat
-
Bobby Nasution Beri Hadiah Tiket Pesawat ke Jakarta untuk 3 Pelajar di Medan
-
Dipimpin Bobby Nasution, Pemkot Medan Terbaik Pertama di Indonesia dalam Transaksi E-Katalog Lokal
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja