SuaraSumut.id - Bos judi online Apin BK dikabarkan ditangkap. Kabar tersebut beredar di pesan singkat WhatsApp (WA) jurnalis. Adapun isi pesan itu disebut Apin BK telah menyerahkan diri ke polisi dan dalam perjalanan dari Kuala Lumpur ke Sumut.
Terkait dengan kabar tersebut, Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi buka suara dan memberikan penjelasan.
"Kita doakan aja mudah-mudahan ya, kan harapan dan himbauan kita dari dulu seperti itu, supaya maslah yang dihadapi tuntas," kata Hadi kepada SuaraSumut.id, Jumat (14/10/2022).
Mengenai kepastian apakah benar atau tidak Apin BK ditangkap, Hadi mengaku belum mendapatkan informasi.
"Saya belum dapat konfirmasi," tukasnya.
Diketahui, Polda Sumut terus melakukan penyidikan terkait kasus judi online milik Apin BK.
Pada Rabu 12 Oktober 2022, polisi telah menetapkan 14 orang tersangka. Penetapan tersangka itu seteah penyidik Polda Sumut melakukan gelar perkara.
Ke-14 tersangka itu juga telah ditahan di RTP Polda Sumut. Sementara itu, Apin BK masih buron.
"Ada 14 orang yang ditetapkan tersangka, 1 orang sebagai saksi. Sudah dilakukan penahanan," kata Hadi.
Baca Juga: Pernah Bertugas di Ranah Minang, Ini Kata Polda Sumbar Soal Kabar Penangkapan Irjen Teddy Minahasa
Hadi menjelaskan, satu orang masih berstatus sebagai saksi karena baru bergabung ikut bekerja dalam tindak pidana judi online.
Polisi mencekal dan menetapkan Apin BK sebagai tersangka. Selain itu, polisi juga telah mencekal keluarga Apin BK yang terdiri dari istri dan anaknya. Mereka dicekal pasca tidak menghadiri undangan pemanggilan yang ke dua oleh penyidik.
Polisi juga telah menyita lima aset Apin BK yang terdiri dari tanah dan bangunan yang tersebar di lima tempat di Medan dan sekitarnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
14 Orang Jadi Tersangka Kasus Judi Online Apin BK
-
Polisi Tetapkan 14 Tersangka Kasus Judi Online Apin BK, Begini Perannya
-
Tiba di Polda Sumut, 15 Anggota Apin BK Langsung Jalani Pemeriksaan
-
Sempat Kabur, 15 Orang Anak Buah Bos Judi Online Apin BK Ditangkap di Pekanbaru, Kini Diboyong ke Polda Sumut
-
Polda Sumut Cekal Keluarga Bos Judi Online Apin BK karena Tak Kooperatif
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana