
SuaraSumut.id - Video komplotan begal bercelurit merampas sepeda motor warga di seputaran Bandar Setia, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), viral di media sosial (medsos).
Dilihat SuaraSumut.id dari akun instagram @tkpmedan, Senin (14/11/2022), tampak dua orang korban menaiki sepeda motor jenis matic berboncengan.
Tak lama berselang, pelaku berjumlah lebih dari satu orang datang mengendarai sepeda motor memepet korban hingga membuat korban terpaksa menepi ke tepi jalan.
Lantas, dua orang pelaku turun dari sepeda motor dan langsung mengacungkan senjata tajam jenis celurit ke arah kedua korban. Takut nyawanya terancam, kedua korban terpaksa meninggalkan sepeda motor dan memilih menyelamatkan diri.
Baca Juga: Komnas PA Desak Polisi Tangkap Penyiksa Anak di Deli Serdang
Hingga akhirnya, pelaku begal berhasil merampas sepeda motor korban dan kabur tancap gas meninggalkan lokasi kejadian. Aksi komplotan begal bercelurit ini merampok motor warga, terekam kamera pengintai yang terpasang di sekitar lokasi.
Dalam narasinya, pengunggah video menyebutkan kalau aksi perampokan mengerikan ini terjadi di seputaran Bandar Setia, Kecamatan Percut Sei Tuan, pada Minggu (13/11/2022) pagi sekitar pukul 02.16 WIB.
"Aksi brutal komplotan begal diduga terjadi di seputaran Bandar Setia, Tembung, Percut Sei Tuan, Deli Serdang, tanggal 13 November 2022, Jam 02.16 WIB," tulis pengunggah video.
"Dalam Rekaman CCTV, Dua orang warga terlihat di serang komplotan Begal bercelurit, hingga motor nya di bawa oleh pelaku," sambungnya.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan Iptu Jefri Simamora ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id menjelaskan pihaknya telah menerima informasi kejadian begal bercelurit ini.
Baca Juga: Ratusan Warga Desa Sampali Bentrok Lawan PTPN II di Jalan Kesuma Deli Serdang, Ini Penyebabnya
"Kasus ini sedang kita selidiki, kita juga sudah cek ke TKP," pungkasnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Air Terjun Simempar, Wisata Alam Indah di Tengah Hutan Deli Serdang
-
Lau Mentar Canyon, Wisata Alam Gratis dengan View Air Terjun yang Menawan
-
Air Terjun Tarunggang, Pesona Wisata Alam di Deli Serdang
-
Hairos Waterpark, Ada Wahana Tornado untuk si Penyuka Tantangan
-
Menyaksikan Keelokan Danau Linting, Airnya Hangat Tanpa Bau Belerang
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
Terkini
-
1 Penumpang Mobil Jatuh ke Jurang Pakpak Bharat Sumut Ditemukan Tewas
-
Ade Jona Prasetyo: Persatuan dan Kesatuan Bisa Dimulai dari Lingkungan untuk Bersihkan Narkoba
-
Tas dan Serpihan Mobil Terjun ke Sungai Pakpak Bharat Sumut Ditemukan
-
Bobby Nasution Ganti Pola Pemberian Bantuan untuk Rumah Ibadah
-
Lindungi Pekerja Migran, Abdul Kadir-Bobby Nasution akan Dirikan Sekolah Vokasi di Sumut