SuaraSumut.id - Penjabat Bupati Langkat, Faisal Hasrimy, menjatuhkan hukuman disiplin kepada tiga oknum ASN Pemkab Langkat yang kedapatan berada di Diskotik Blue Star. Sanksi tersebut mencakup hukuman disiplin dan mutasi ke tempat tugas baru.
Dua ASN bekerja di Dinas Pendidikan, sementara satu lainnya bertugas di Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Langkat.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Langkat, Eka Syahputra Depari, menyampaikan bahwa ketiga ASN tersebut telah menerima keputusan mutasi berdasarkan Surat Keputusan Bupati Langkat.
MR, yang sebelumnya menjabat Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Langkat, kini dipindahkan ke Kantor Kecamatan Batang Serangan.
Kemudian EP, yang menjabat Pengelola Kurikulum Dinas Pendidikan Langkat, dialihkan menjadi Pengadministrasi Umum pada Dinas Pendidikan Langkat.
Sementara ML, yang sebelumnya bertugas sebagai Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Ahli Pertama, dipindahkan ke Kantor Kecamatan Selesai.
Sebelumnya, ketiga ASN ini terjaring dalam razia yang dilakukan oleh Polres Binjai di Diskotik Blue Star. Dari hasil pemeriksaan, dua ASN, yaitu MR dan ML, dinyatakan positif narkoba dan saat ini tengah diproses hukum lebih lanjut oleh Satresnarkoba Polres Binjai.
Razia yang dilakukan pada Selasa dini hari (2/4/2024) di Diskotek Blue Star memeriksa 74 pengunjung, dan 34 di antaranya terbukti positif narkoba.
Kapolres Binjai, AKBP Rio Alexander Panelewen, mengonfirmasi penangkapan ketiga ASN tersebut dan menyatakan bahwa tindakan tegas telah diambil.
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Hadi Wahyudi, juga mengungkapkan bahwa dalam razia tersebut, petugas berhasil mengamankan sejumlah barang bukti, termasuk senjata api rakitan, amunisi, ekstasi, koin mesin jackpot, serta beberapa kendaraan dan uang tunai. (Antara)
Berita Terkait
-
Perampok Bersenpi Beraksi di Langkat, Sopir Truk Bawa 10 Ton Beras Jadi Korbannya
-
Sempat Dirawat, Pengurus Ponpes di Langkat yang Dibakar Santri Meninggal
-
Viral Video Dugem di Masjid Agung Sengkang, MUI Buka Suara
-
Adab Herjunot Ali Tolak Miras Saat Nge-DJ Ramai Diomongin: Dugem Boleh, Tetap Soleh
-
Touring ke Langkat, Moge Ariel Noah-The Dudas Minus One Tak Pakai Pelat Nomor
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
29 Pengungsi Rohingya di Aceh Timur Kabur dari Penampungan
-
Motif Pelaku Rampok Mobil-Gorok Leher Driver Taksi Online di Medan karena Terlilit Utang Judi Online
-
Edy Bilang Beli Medan Club Bonus, HIMMAH Sumut: Bonus atau Ada Kepentingan Lain?
-
Pelaku Pungli Pengunjung Kebun Teh Sidamanik Simalungun Ditangkap
-
Selebgram Medan Terlibat Jaringan Narkoba Ditembak Polisi, Dapat Upah Rp 25 Juta