Detik-detik Nelayan di Sumut Hilang Usai Perahu Karam Dihantam Ombak

Korban Faisal (20) hilang usai perahu yang digunakan karam dihantam ombak.

Suhardiman
Jum'at, 20 November 2020 | 11:54 WIB
Detik-detik Nelayan di Sumut Hilang Usai Perahu Karam Dihantam Ombak
Tim SAR melakukan pencarian terhadap seorang nelayan yang hilang usai perahu yang digunakan karam dihantam ombak. [Foto: Humas Kantor SAR Medan]

SuaraSumut.id - Seorang nelayan dikabarkan hilang di perairan Pantai Sri Mesiang, di Kecamatan Pantai Cermin, Serdang Bedagai, Sumut.

Korban Faisal (20) hilang usai perahu yang digunakan karam dihantam ombak.

Informasi hilangnya korban diterima pada Kamis (19/11/2020) sore dari Kepala Desa setempat.

"Menurut informasi yang diterima awalnya korban bersama seorang rekannya sekitar pukul 13.00 WIB pergi melaut untuk mencari ikan dengan menggunakan perahu," kata Humas Kantor SAR Medan, Sariman Sitorus, Jumat (20/11/2020).

Baca Juga:Detik-detik Tabrakan Beruntun di Simalungun yang Menyebabkan 5 Orang Tewas

Tidak lama meninggalkan bibir pantai, kata Sariman, datang ombak tinggi dan menggulung perahu, hingga menyebabkan perahu terbalik dan keduanya terjatuh ke laut.

"Rekan korban FH (17) berhasil selamat, namun korban hilang dan belum ditemukan," ungkapnya.

Nelayan lain yang mengetahui kejadian itu berupaya memberi pertolong kepada korban selamat.

Selain itu, juga dilakukan pencarian terhadap korban, namun tidak juga ditemukan. Tim SAR yang mendapat laporan turun ke lokasi untuk mencari pencarian korban.

"Tadi malam Tim SAR sudah tiba dilokasi guna melakukan pencarian, semoga korban segera diketemukan." pungkasnya.

Baca Juga:Korban Tewas Tabrakan Beruntun di Simalungun Jadi 5 Orang

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini