Tinjau Lokasi Banjir Medan, Menteri PUPR: Perbaikan Sungai Segera Dilakukan

Basuki menegaskan akan segera melakukan perbaikan bantaran sungai penyebab banjir.

Chandra Iswinarno
Senin, 07 Desember 2020 | 15:12 WIB
Tinjau Lokasi Banjir Medan, Menteri PUPR: Perbaikan Sungai Segera Dilakukan
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat meninjau bantaran sungai (Suara.com/Muhlis)

SuaraSumut.id - Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, meninjau lokasi banjir di Perumahan De Flamboyan, Tanjung Selamat, Sumatera Utara, Senin (7/12/2020).

Basuki datang bersama Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan.

Basuki menegaskan, akan segera melakukan perbaikan bantaran sungai penyebab banjir. Dari hasil peninjauan, kata Basuki, akan dilakukan beberapa perbaikan, seperti membuat dam pengendali air dan memperkokoh tebing sungai agar tidak jebol.

"Kita bangun groundsill agar arusnya tidak terlalu deras dan menghantam tebing. Pembangunannya akan segera dilakukan, mudah-mudahan bisa selesai dalam tiga minggu" katanya.

Baca Juga:Kisah Seorang Ibu di Pekanbaru, Puluhan Tahun Jadi Pengojek Sampan

Menurut Basuki, banjir disebabkan jebolnya tebing lantaran tidak dikerjakan dengan baik. Tebing sungai tidak dipadatkan sehingga jebol saat arus sungai deras.

"Ini kita lihat bahwa tebing sungainya tidak dikerjakan dengan baik dan tidak dipadatkan. Nanti akan kita padatkan," ujarnya.

Basuki mengaku telah mendapatkan laporan tentang kondisi banjir saat berada di Kantor Balai Wilayah Sungai (BWS). Dia menduga banjir ini terjadi karena curah hujan yang tinggi.

"Tadi saya dapat laporan dari Kepala Balai Jalan bahwa tanggulnya jebol. Kita akan perbaiki setelah air mulai surut," ujarnya.

Kementerian PUPR bersama Pemprov Sumut akan segera melakukan pengendalian dengan normalisasi sungai dan pemadatan bantaran sungai.

Baca Juga:330 Gardu PLN Terendam Banjir di Aceh Utara, Begini Dampaknya

"Ini kan tiga sungai ini, Sungai Deli, Sungai Belawan dan Sungai Percut, ini kan tiga sistem yang selalu melewati Medan. Kita akan normalisasi dan kita sudah punya desainnya," jelasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini