Bobby Nasution Sebut Sinergi Jadi Kunci Kemajuan Kota Medan

dirinya dan Pemko Medan akan terus berupaya memperbaiki hubungan dengan wartawan.

Chandra Iswinarno
Senin, 19 April 2021 | 18:42 WIB
Bobby Nasution Sebut Sinergi Jadi Kunci Kemajuan Kota Medan
Wali Kota Medan Bobby Nasution saat mengelar buka bersama di rumah Tjong A Fie Medan [Ist]

SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution menilai, pers dan pemerintah adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan.

Kualitas demokrasi sebuah kota dapat dilihat dari seberapa besar ruang kebebasan pers yang tersedia.  Untuk itu, guna pembangunan dan kemajuan Kota Medan dibutuhkan sinergi antara Pemkot Medan dengan insan pers.

Bobby berharap, insan pers dan Pemkot Medan agar selalu berkoordinasi dalam upaya-upaya pembangunan Kota Medan.

"Pers merupakan salah satu kunci dari kemajuan Kota Medan. Pers itu corong berpendapat, mereka kritikus sejati. Untuk itu kita Pemerintah Kota Medan akan terus berkoordinasi dan bersinergi dengan insan pers agar kemajuan kota Medan dapat terwujud sebagaimana yang kita harapkan, kata Bobby, Senin (19/4/2021).

Baca Juga:Jadwal Buka Puasa Bekasi Senin 19 April 2021

Sebelumnya, suami Kahiyang Ayu mengatakan, dirinya dan Pemko Medan akan terus berupaya memperbaiki hubungan dengan wartawan.

"Ke depannya, kita sama-sama menjalankan tugas. Apapun celah-celah yang bisa diperbaiki, saya selaku Wali Kota Medan akan terus memperbaikinya," kata Bobby.

Bobby menambahkan, sejak awal menjabat sebagai Wali Kota Medan, ia sudah berkomitmen untuk merangkul media.

"Wartawan itu jadi teman curhat kami. Masyarakat harus tahu informasi dari corong media," tambahnya.

Sementara itu, Ketua PWI Sumut Hermansyah menyebut, silaturahmi antara wali kota dan wartawan merupakan hal yang perlu dilakukan untuk mencegah miskomunikasi.

Baca Juga:Apa yang Memicu Gempa di Maluku Barat Daya?

"Pemko Medan bisa suarakan programnya dan wartawan bisa mendapat informasi yang dibutuhkan," kata Hermansyah saat buka puasa bersama.

Ketua IJTI Sumut Budi Aman Tanjung yang turut hadir dalam acara buka puasa bersama menyambut baik ide pertemuan berkala antara Pemko Medan dan wartawan.

"Semoga ini bisa jadi pelajaran agar lebih baik lagi ke depan," tukasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini