SuaraSumut.id - Seorang pria bernama Awin (60) warga Kelurahan Sejahtera, Kecamatan Tanjung Balai Utara, Kota Tanjung Balai, Sumatera Utara (Sumut), dilaporkan tewas tersengat listrik.
Peristiwa itu terjadi saat banjir rob merendam sejumlah rumah warga di Tanjung Balai pada Minggu (7/11/2021). Peristiwa yang merenggut tukang becak paruh baya itu terjadi sekitar pukul 05.30 WIB pagi.
Informasinya, korban awalnya hendak memindahkan atau memarkirkan becak motornya ke depan Masjid Baiturahman Gang Aman, Kelurahan Sejahtera.
“Kondisi saat itu sedang pasang besar (banjir rob). Korban hendak memindahkan becaknya ke depan masjid. Ternyata tiang lampu yang ada di depan masjid itu mengeluarkan tegangan listrik. Seketika itu korban terjatuh dan kejang-kejang diduga tersengat listrik,” kata warga sekitar, Nining.
Baca Juga:Banjir Rob Genangi Kota Dumai, Airnya Berwarna Hitam
Saat korban terjatuh, warga sekitar takut mendekat lantaran masih banjir. Setelah petugas PLN datang ke lokasi dan memadamkan arus listrik, barulah warga menghampiri dan menolong korban.
"Keluarga dibantu warga sekitar langsung mengangkat korban dari genangan air. Jasad korban dibawa pakai becak motornya ke kediamannya untuk disemayamkan," katanya.
Untuk mencegah terjadinya peristiwa serupa, warga meminta pihak PLN untuk memeriksa dan memastikan seluruh rangkaian arus listrik yang rawan menimbulkan tegangan listrik yang mengancam keselamatan. (ANTARA)