SuaraSumut.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menyambangi Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) di Medan, Minggu (12/11/2023).
Dalam silaturahmi yang berlangsung di salah satu Thong's Hotel, Medan, putra Presiden Jokowi ini menargetkan PSI dapat lolos dalam parlemen pada Pemilu 2024.
Dalam sambutannya, Kaesang menilai PSMTI sebagai organisasi telah berkontribusi bagi bangsa Indonesia.
"Apapun etnis dan agama manapun bisa berkontribusi bagi Indonesia," katanya melansir Antara.
Suami Erina Gudono ini mengajak anggota PSMTI dan kader PSI untuk mensukseskan Pemilu 2024, dan tetap menyalurkan hak suaranya pada 14 Februari 2024.
"Mengajak seluruh temen di PSMTI untuk bisa nyoblos di Pemilu 2024, empat hari setelah Imlek. Jadi kalau mau mudik, mudik dulu, tapi di 14 Februari tetap nyoblos," ujar Kaesang.
Kaesang menargetkan partainya bisa lolos dalam parlemen pada Pemilu 2024 ini. Sejak Kaesang menjadi ketua umum, jumlah kader PSI terus bertambah.
"Banyak yang bilang PSI partai anak muda itu salah, yang benar PSI itu partai anak muda dan yang berjiwa muda," ungkapnya.
Sebelumnya, Sekjen PSI Raja Juli Antoni mengaku rombongan melakukan safari politik ke Medan, Sumatera Utara, pada 12-13 November.
"Mas Kaesang dan saya akan di Medan. Kami akan menyapa rakyat Medan, melakukan konsolidasi, mengumpulkan seluruh pengurus dan calon anggota legislatif se-Sumut," jelasnya.
Selain melakukan konsolidasi, Kaesang dan rombongan juga akan bertemu dengan berbagai komunitas, influencer dan content creator, kelompok antar-agama dan etnis di Medan
"Selain memastikan kemenangan PSI di Sumut, kami juga ingin memastikan Pak Prabowo dan Gibran menang telak di Sumut," katanya.