SuaraSumut.id - Menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution direncanakan akan mendatangi Kantor KPU Kota Medan, Jumat (4/9/2020) siang.
Kedatangan Bobby untuk mendaftar sebagai calon Wali Kota Medan di Pilkada 2020.
Bobby Nasution yang berpasangan dengan kader Gerindra Aulia Rahman direncanakan datang dengan naik vespa.
Di KPU Medan, terlihat puluhan personel polisi dari Brimob Polda Sumut, Sabhara dan lainnya telah bersiaga sejak pagi.
Terlihat pula kendaraan Water Canon dan mobil pengurai massa (Raisa) disiagakan.
"Ada sekitar 30 personel gabungan yang berjaga di KPU Medan ini," kata Humas Brimob Polda Sumut, Brigadir Rizki.
Pengamanan di Kantor KPU Medan ini karena akan dilakukannya pendaftaran bagi bakal calon Wali Kota Medan dan Wakil Wali Kota Medan di Pilkada 2020.
Diketahui, berdasarkan jadwal masa pendaftaran bakal calon kepala daerah di Pilkada 2020, yaitu mulai 4 hingga 6 September 2020.
Kompetitor pasangan Bobby-Aulia pada Pilkada 2020 adalah Akhyar Nasution-Salman Alfarisi.
Baca Juga: PPP Jadi Parpol Kelima yang Dukung Bobby Nasution di Pilwalkot Medan
Pasangan Akhyar-Salman didukung oleh dua partai, yaitu Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat.
Sedangkan Bobby-Aulia didukung 8 partai, yaitu PDIP, Gerindra, PPP, PSI, Hanura, Nasdem, Golkar, dan PAN.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
TNI Hadirkan Layanan Cukur Rambut Gratis untuk Anak Korban Bencana di Tapanuli Utara
-
Kisah Dua Mahasiswa Ikut Bangun Huntara di Aceh Tamiang
-
Pilihan Motor Matic untuk Wanita Modern: Praktis, dan Siap Menemani Aktivitas Harian
-
8 Motor Matic untuk Aktivitas Harian, Nyaman dan Irit di Perkotaan
-
Traveling Makin Hemat dan Aman: Daftar Kartu Kredit yang Kerap Ada Promo Perjalanan