SuaraSumut.id - Polisi memburu otak pelaku pembunuhan LMB (42), guru sekolah dasar (SD) yang ditemukan bersimbah darah di rumahnya di Desa Lumban Lobu, Kabupaten Toba, Sumatera Utara.
"Kita masih melakukan pengejaran terhadap seseorang yang merupakan otak pelaku pembunuhan tersebut," kata Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan, dilansir dari Antara, Sabtu (29/5/2021).
MP Nainggolan mengatakan, pihaknya telah mengantongi identitas pelaku dan akan menangkapnya dalam waktu dekat. Ia juga mengimbau agar pelaku menyerahkan diri.
"Lebih baik menyerahkan diri, sebelum ditindak tegas," katanya.
Dalam kasus ini, dua orang pelaku berinisial YRT (24) dan NDN (16). Keduanya ditangkap di Medan pada Kamis (27/5/2021). Dalam pengungkapan kasus ini, Polres Toba diback up oleh personel Ditreskrimsus Polda Sumut.
Diketahui, korban tewas bersimbah darah di rumahnya pada Senin 24 Mei 2021. Korban ditemukan dalam kondisi setengah telanjang.
Di lokasi, polisi menemukan jejak kaki yang berlumuran darah korban. Tidak ada barang korban yang hilang dari lokasi tersebut.
Dari hasil visum diketahui ada 24 luka tusukan benda tajam di sekujur tubuh korban. Luka tusukan itu diantaranya 2 dibagian pipi, 1 di atas telinga kiri, 1 dibagian kepala tepatnya dahi kiri. Kemudian 2 tusuka di bagian dada, 1 dibagian ketiak, 1 ibagian lengan kiri 1 bagian bahu dan 1 di pungung.
Selain itu, luka tusukan juga terdapat di 2 lengan kiri, 1 dipergelangan tangan kiri, 1 punggung kiri, 1 punggung tengah, 1 dibagian leher belakang, 1 di punggung tengah, 1 dipunggung bawah dan 1 luka di rahang kiri.
Baca Juga: Bendahara Pemprov Sulsel Tidak Setor Uang Pajak, BPK Minta Ganti Rugi
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat