SuaraSumut.id - Kejati Sumut memeriksa dokumen PDAM Tirta Lihou Simalungun yang disita, terkait kasus dugaan korupsi proyek pemasangan sambung rumah (SR) untuk masyarakat berpenghasilan rendah tahun 2018 dan 2019.
Kasi Penkum Kejati Sumut, Sumanggar Siagian mengatakan, dokumen yang disita berupa alat bukti dan lainnya akan disimpulkan perkaranya oleh penyidik.
Dokumen yang telah disita tersebut tidak diperbolehkan untuk dipublikasikan di media massa, karena bagian materi dari perkara dan harus dirahasiakan.
"Tim penyidik juga akan minta bantuan pihak BPK atau BPKP untuk melakukan audit mengenai kerugian negara akibat korupsi yang terjadi di PDAM Tirta Lihou Simalungun," katanya, dilansir dari Antara, Rabu (7/7/2021).
Sebelumnya, tim penyidik Kejati Sumut melakukan penggeledahan Kantor PDAM Tirta Lihou di Kabupaten Simalungun. Penggeledahan juga dilakukan di rumah dinas Direktur PDAM.
Penggeledahan dilakukan untuk mencari dokumen-dokumen yang diperlukan dalam penyelidikan. Dalam perkara ini tim penyidik belum menetapkan tersangka.
Penggeledahan terkait penanganan perkara tindak pidana korupsi pada proyek pemasangan SR untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), dengan total sebanyak 4.637 sambungan yang terdiri dari 2.637 SR tahun 2019, dan 2.000 SR tahun 2018.
Kemudian pemungutan liar dalam pemasangan SR kepada MBR yang dilakukan oleh PDAM Tirta Lihou Simalungun.
Total dana hibah yang dikelola untuk pemasangan SR-MBR mencapai Rp 14.100.000.000 yang terdiri dari hibah senilai Rp 6.000.000 pada tahun 2018, dan hibah senilai Rp 8.100.000.000 pada tahun 2019.
Baca Juga: Usia Sudah 35, Tony Sucipto Belum Tertarik Jadi Pelatih
Berita Terkait
-
Kejati Sumut Geledah Kantor PDAM Tirta Lihou Simalungun
-
Kejati Sumut Geledah Kantor BTN Medan, Ini yang Dicari
-
Kejati Sumut Eksekusi Lahan 626 Hektare di Kabupaten Madina
-
Kasus Kredit Fiktif BTN Medan, Kejati Sumut Periksa 25 Saksi
-
Kejati Sumut Gelar Vaksinasi Covid-19 untuk 1.000 Warga, Catat Tanggalnya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati