SuaraSumut.id - Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi mengaku, tingginya angka BOR di Sibolga karena pasien (Covid-19) yang dirawat, juga diisi oleh warga dari kabupaten lain.
Hal itu berdasarkan data yang disampaikan Direktur RSUD FL Tobing Kota Sibolga. Edy berharap setiap daerah bisa merawat warganya sendiri.
"Memang itu tidak boleh ditolak (pasien dari daerah lain), lakukan apa yang bisa anda lakukan. Kita akan dorong agar setiap daerah harus bisa merawat warganya masing-masing. Agar di Sibolga tidak meledak angkanya (penumpukan pasien Covid-19 di satu daerah)," kata Edy, dilansir dari digtara.com--jaringan suara.com, Rabu (14/7/2021).
Edy berharap, seluruh warga bisa disiplin mematuhi protokol kesehatan yang ada. Termasuk peran Forkopimda bersama unsur masyarakat mencegah penularan Covid-19.
Direktur RSUD FL Tobing Sibolga Hotma Nauli Hutagalung menyampaikan, saat ini ada 23 orang pasien Covid-19 dirawat. Adapun kapasitas sebanyak 18 ruangan, dengan jumlah 35 tempat tidur. Sehingga angka BOR berada pada posisi 66 persen.
"Rencana kita akan tambah lagi Pak, sebanyak 12 tempat tidur, sehingga menjadi 47 tempat tidur. Untuk ICU kita ada satu unit," katanya.
Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak mengingatkan seluruh warga agar disiplin menjalankan protokol kesehatan. Sehingga upaya penanggulangan penyebaran Covid-19 bisa maksimal.
Berita Terkait
-
Satgas: Ada Perlambatan Kenaikan Kasus Covid-19 di 16 Provinsi, Jakarta Termasuk
-
Mengkhawatirkan! Sebanyak 591 Warga Pedalaman Kaltara Positif Covid-19
-
Edy Rahmayadi Batalkan Penerimaan PPPK, Guru Honorer Kecewa
-
Edy Rahmayadi Minta Daerah Dukung PPKM Darurat di Medan
-
Medan PPKM Darurat, Edy Rahmayadi: Salat Idul Adha di Rumah Masing-masing
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati