SuaraSumut.id - Mobil angkot terlibat kecelakaan di Jalan KL Yos Sudarso Km 18,3, Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan, Rabu (8/12/2021).
Angkot tersebut menabrak trotoar jalan hingga terguling. Insiden itu membuat sejumlah penumpang diantaranya ibu dan anaknya yang masih bayi mengalami luka serius.
Informasi dihimpun, kecelakaan bermula saat angkot melintas dari Simpang Kantor Medan Labuhan menuju Belawan.
Sesampainya di lokasi tiba-tiba angkot menabrak trotoar di tengah jalan. Seketika angkot terbalik.
Warga sekitar yang melihat spontan membantu penumpang yang mengalami kecelakaan. Peristiwa itu dilaporkan kepada pihak kepolisian.
Salah seorang warga bernama Aldi mengatakan, ada lima penumpang di dalam angkot tersebut.
"Yang agak parah ibu-ibu tadi dilarikan ke rumah sakit," katanya.
Polisi yang mendapat laporan turun ke lokasi dan melakukan olah TKP. Polisi juga mengamankan sopir angkot tersebut.
Kanit Lantas Polsek Medan Labuhan Iptu Rudi Handoko mengaku, pihaknya sedang melakukan penyelidikan terkait kecelakaan ini.
Baca Juga: 44 Eks Pegawai KPK Bakal Dilantik Jadi ASN di Hari Antikorupsi Sedunia
"Sopir berinisial S beserta angkotnya sudah diamankan, korban telah dibawa ke rumah sakit," tukasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Kecelakaan Angkot Vs Kereta Api di Medan Contoh Nyata Rendahnya Kepatuhan Pengguna Jalan
-
Identitas Mr X Penumpang Angkot Tertabrak Kereta Api di Medan Terungkap
-
Hendak Nyebrang, Angkot Tabrak Avanza di Sumut, Begini Kondisinya
-
Sopir Angkot Maut di Medan Ngaku Minum Tuak Jelang Mengemudi
-
Positif Konsumsi Sabu, Sopir Angkot Maut di Medan Resmi Tersangka
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Bupati Aceh Timur Copot Kepala BPBD Gegara Data Korban Banjir Lamban
-
Tips Perawatan Sepeda Lipat agar Awet dan Tetap Nyaman Digunakan
-
6 Rekomendasi Sepeda untuk Remaja: Nyaman dan Sesuai Kebutuhan Aktivitas
-
Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Kini Ditangkap Polisi
-
7 Merek Mobil Bekas dengan Spare Part KW Paling Mudah Dicari