SuaraSumut.id - Pria di Kabupaten Toba, Sumatera Utara (Sumut), dianiaya seseorang dengan senjata tajam (sajam) saat menghadiri pesta pernikahan. Akibat kejadian itu, korban bernama Jannes Manurung kini terpaksa mendapatkan perawatan intensif.
Kasubbag Humas Polres Toba, Iptu B Samosir mengatakan, penganiayaan terhadap korban terjadi pada Jumat (7/1/2022) sore di Parsunyian Desa Sionggang Tengah, Kecamatan Lumbanjulu, Kabupaten Toba.
"Saat itu korban sedang menghadiri pesta pernikahan yang berada di Parsunyian Desa Sionggang Tengah, Kecamatan Lumbanjulu. Pelaku penganiayaan bernama Rolis Manurung," ujar Iptu B Samosir, Sabtu (8/1/2022).
Penganiayaan bermula ketika korban duduk di sebuah warung tak jauh dari lokasi pesta yang didatanginya. Saat itu, pelaku mendatangi korban.
Baca Juga: Pemeriksaan Pelatih Biliar Laporkan Edy Rahmayadi Ditunda
Tanpa basa basi, pelaku langsung menyerang korban dengan menggunakan pisau. Akibatnya, korban mengalami luka pada bagian kepala belakang dan pada bagian punggung.
"Saksi yang di lokasi tidam berani mendekat karena pelaku memegang pisau. Setelah pelaku pergi, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Parapat," kata Iptu B Samosir.
Teman korban pun kemudian melaporkan kejadian ini ke Polsek Lumban Julu. Atas kejadian tersebut Pelapor merasa keberatan dan melaporkannya ke Polsek Lumbanjulu agar terlapor dapat diproses sesuai dengan Undang Undang yang berlaku di NKRI.
Saat ini, pelaku yang telah diamankan polisi tengah menjalani pemeriksaan untuk proses hukum selanjutnya. Belum diketahaui pasti motif dibalik aksi penganiayaan itu.
Kontributor : Budi warsito
Berita Terkait
-
Quick Count Indikator: Bobby Nasution-Surya Unggul di Pilkada Sumut, Edy-Hasan Tertinggal Jauh
-
Sejumlah 110 TPS di Sumut akan Gelar Pemungutan Suara Susulan
-
Lawan Menantu Jokowi di Pilkada Sumut, Ibunda Edy Rahmayadi: Semoga Anak Saya Menang
-
Momen Bobby Nasution dan Kahiyang Mencoblos di TPS 15: Insya Allah Menang, Kita Sudah Doa dan Ikhtiar
-
Nyoblos Didampingi Keluarga, Edy Rahmayadi: Aku Pilih Nomor 1
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap