SuaraSumut.id - Seorang pelajar di Medan, Sumatera Utara (Sumut), tewas dibacok. Mirisnya, korban tewas akibat tawuran pada momen peringatan Hari Guru.
Peristiwa terjadi di SPBU Jalan Kapten Sumarsono, Desa Helvetia, Kecamatan Sunggal, pada Jumat 25 November 2022.
Korban dikejar sejumlah orang hingga terjatuh. Korban sempat naik ke tangki yang ada di SPBU guna menghindari kejaran para pelaku.
Namun korban sempat terjatuh. Korban pun terus dikejar pelaku yang membawa senjata tajam. Hingga akhirnya korban dianiaya secara sadis dan meregang nyawa.
"Korban meninggal satu orang, pakai baju seragam Pramuka," kata salah seorang petugas SPBU Erwin kepada SuaraSumut.id di lokasi kejadian.
Erwin mengaku korban sempat berusaha untuk lari demi menyelamatkan diri. Dengan kondisi berlumuran darah membuatnya tidak berkutik hingga menghembuskan nafas terakhir.
Polisi yang mendapat laporan turun ke lokasi. Selanjutnya, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan. Lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP) juga diberi garis polisi.
Polisi melakukan olah TKP di lokasi tawuran yang merenggut nyawa seorang pelajar di SPBU, Jalan Kapten Sumarsono, Desa Helvetia Kecamatan Sunggal, Jumat (25/11/2022).
Korban tewas akibat bacokan senjata tajam sekitar pukul 14.30 WIB. Jenazah lalu dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan sekitara pukul 17.45 WIB.
Baca Juga: Pelatih Spanyol Bebaskan Pemainnya Berhubungan Seks Selama Piala Dunia 2022
"Kita mendapat informasi turun ke lokasi dan melakukan olah TKP. Korban meninggal dunia," kata Kanit Reskrim Polsek Sunggal Iptu Suyanto Usman Nasution.
Dirinya mengatakan, pihaknya masih memeriksa sejumlah saksi dan mendalami kasus tersebut.
"Korban pelajar. Ada yang kita bawa, kita duga rekannya," jelasnya.
Berita Terkait
-
Misteri Kematian Rico Pasaribu Terkuak? Sidang Perdana Besok, Peran Koptu HB Jadi Sorotan
-
Berapa Tinggi Ole Romeny? Makin Santer Bergabung Timnas Indonesia Usai Terlihat di SUGBK
-
Surga Satwa Berubah Jadi Medan Perang: Perang Israel-Hizbullah Ancam Migrasi Burung
-
Lowongan Kerja Host Live Olshop di Medan
-
Siapa Ryan van de Pavert? Pemain Keturunan Medan-Surabaya, Main di Ajax Amsterdam Bareng Anak Rafael van der Vaart
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan
-
H-2 Pencoblosan, Elektabilitas Bobby-Surya Unggul Jauh di Pilgub Sumut 2024
-
4 Korban Hilang saat Longsor di Karo Ditemukan Meninggal Dunia
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik