SuaraSumut.id - Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak terus memantau persiapan event internasional F1 Powerboat (F1H2O) Danau Toba, di Balige, Kabupaten Toba, Sumatera Utara (Sumut).
Irjen Panca didampingi Waka Polda Sumut Brigjen Pol Jawari, Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi, PJU Polda Sumut, Kapolres Toba beserta pihak panitia meninjau sejumlah venue yang menjadi tempat berlangsungnya F1H2O Danau Toba pada 24-26 Februari 2023.
Panca Putra mengingatkan kepada semua pihak untuk fokus dalam menyukseskan perhelatan event tersebut.
"Event F1H2O ini jangan main-main dan jangan buat orang kapok datang ke Toba. Masyarakat harus mendukung semuanya serta pemerintah daerah harus bersinergi," kata Panca Putra dalam keterangan tertulis.
Baca Juga: Razia Knalpot Brong, Polresta Surakarta Amankan 11 Motor
Panca mengungkapkan sarana prasana F1H2O yang dibangun pemerintah akan digunakan secara berkelanjutan. Seminggu sebelum digelar F1H2O Danau Toba, seluruh stakeholder harus menyampaikan sosialiasi dan melakukan simulasi agar masyarakat paham mengenai kegiatan internasional tersebut.
"Kegiatan-kegiatan pendukung event baik dalam bentuk kesenian, atraksi dan lainnya harus terintegrasi dengan pihak penyelenggara. Jadi turis yang datang tidak hanya menikmati balapan, namun juga dapat disuguhkan berbagai kesenian khas Sumatera Utara," ujarnya.
Sejauh ini progres persiapan F1H2O Danau Toba berjalan cukup baik. Diharapkan pada 10 Februari 2023 mendatang seluruh persiapan senuanya telah rampung dikerjakan.
"Terus saya ingatkan pihak keamanan dan penyelenggara harus terus secara intens berkomunikasi. Karena event ini sangat penting dan mahal harganya dalam memasarkan Danau Toba di kancah dunia," kata Panca Putra.
Baca Juga: Annisa Pohan Lempar Gombalan ke AHY, Warganet Ikut Senyum-Senyum Sendiri: Pintar Ngegombal!
Berita Terkait
-
Nyoblos Didampingi Keluarga, Edy Rahmayadi: Aku Pilih Nomor 1
-
Cegah Politik Uang, Relawan Bobby-Surya Patroli Semua TPS di Sumut
-
Daftar Lowongan Kerja Sopir Pribadi di Sumut
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Berapa UMP Sumatera Utara 2025? Berikut Simulasi Hitungannya
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Guru Pedalaman Aceh Puji Kebijakan Presiden Prabowo Subianto Naikan Gaji Pendidik: Kabar yang Telah Lama Kami Nantikan!
-
10 Kecamatan di Medan Terendam Banjir, Ribuan Rumah Terdampak
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya