SuaraSumut.id - Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Sumatera Utara (Sumbar), meyakini harga beras di wilayahnya tak naik tahun 2024.
"Saya optimis harga beras stabil tahun 2024," ujar Kepala Bidang Tanaman Pangan Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Sumut, Muhammad Juwaini di Medan, dikutip dari Antara, Jumat (5/1/2024).
Menurut Juwaini, alasan dari keyakinannya itu adalah iklim di Sumut yang tidak terlalu terdampak fenomena kekeringan el nino. Hal itu membuat panen padi masih akan terjadi di kabupaten dan kota di Sumut.
"Mulai akhir tahun lalu sampai saat ini sedang momen penanaman. Kemungkinan Februari dan Maret 2024 masuk masa panen. Namun di Sumut memang panennya tidak serentak. Di satu sisi itu hal baik karena menjaga harga di tingkat petani," katanya.
Dia menilai, stok beras Sumut akan memenuhi kebutuhan masyarakat. Bukan cuma itu, Juwaini pun yakin pasokan beras di wilayahnya mendapatkan dukungan dari Perum Bulog Kanwil Sumut yang terus membanjiri pasar dengan beras stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP).
"Beras SPHP dari Bulog itu menekan kenaikan harga," tuturnya.
Terkait beras SPHP, Perum Bulog Kanwil Sumatera Utara menjelaskan distribusinya di Sumut pada 2023 melampaui target yang ditetapkan sebanyak 73.000 ton.
Sampai akhir Desember 2023, Bulog Sumut sudah menyalurkan 75.380 ton atau 103,26 persen dari target.
Pengamat ekonomi dari Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) Gunawan Benjamin mengatakan intervensi yang dilakukan Perum Bulog Kanwil Sumut melalui penggelontoran beras SPHP mampu menahan lonjakan harga beras di provinsi beribu kota Medan itu.
Baca Juga: Tampang Ayah Tiri Aniaya Balita hingga Tewas di Deli Serdang yang Resmi Jadi Tersangka
Berita Terkait
-
Unggul dari Berbagai Survei, TKD Sumut Yakin Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran
-
Pelajar di Toba Ditangkap Usai 5 Kali Setubuhi Pacarnya
-
Balita di Deli Serdang Tewas Diduga Jadi Korban Penganiayaan
-
Aceh Terdampak 418 Bencana Alam, Kerugian Rp 430 Miliar
-
Pemberitahuan untuk Pengguna Kendaraan, Tarif Parkir di Medan Bakal Naik, Motor Rp 3 Ribu-Mobil Rp 5 Ribu
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat