Perhatian! WNA Irak di Batam Positif Corona

SMA terkonfirmasi positif Covid-19 saat melakukan pemeriksaan swab di salah satu laboratorium klinik swasta.

Suhardiman
Kamis, 17 September 2020 | 12:48 WIB
Perhatian! WNA Irak di Batam Positif Corona
Ilustrasi Virus Corona (Unsplash/CDC)

SuaraSumut.id - Kasus konfirmasi positif virus Corona di Batam bertambah 25 orang. Totalnya kini menyentuh 1.036 kasus.

Dari data Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam per Rabu (16/9/2020) diketahui salah satu warga asing asal Irak positif corona.

Warga Irak tersebut berinisial SMA (50). Ia diketahui tinggal di salah satu hotel di kawasan Lubuk Baja, Batam.

SMA terkonfirmasi positif Covid-19 saat melakukan pemeriksaan swab di salah satu laboratorium klinik swasta.

Baca Juga:Pasar Kalimati Lockdown, 25 Warga Karet Tengsin Diisolasi di RS Wisma Atlet

Dilansir dari batamnews.co.id - jaringan Suara.com, Kamis (17/9/2020), saat ini SMA dirawat di RSKI Covid-19 Galang.

Hingga pekan ketiga September, tercatat ada lima pekerja asing di Batam yang positif Corona.

Sebelumnya, pada Agustus kasus serupa juga menimpa seorang warga asal Afrika Selatan berusia 29 tahun. Pria berinisial LHH tercatat sebagai kasus nomor 437.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini