Korban Penembakan Perampok Toko Emas di Medan Mengungsi di Rumah Tetangga

ada sejumlah pria yang mengaku datang untuk melihatnya.

Suhardiman
Jum'at, 17 September 2021 | 16:38 WIB
Korban Penembakan Perampok Toko Emas di Medan Mengungsi di Rumah Tetangga
Anak korban penembakan perampok toko emas menunjukkan kondisi rumah yang ditinggalkan kosong dan belum direnovasi. [Suara.com/M.Aribowo]

SuaraSumut.id - Kondisi juru parkir bernama Julius Simanungkalit alias Erwin, korban penembakan perampokan emas di Pasar Simpang Limun Medan sudah berangsur membaik. Namun demikian, Erwin belum kembali beraktivitas mencari nafkah bekerja sebagai jukir, karena masih dalam kondisi pemulihan.

Erwin bersama keluarganya untuk sementara waktu mengungsi di rumah tetangganya. Ia mengosongkan rumahnya karena bantuan renovasi "bedah rumah" dari seorang pengusaha di Medan hingga kini belum terealisasi.

Di rumah tetangganya Jalan M Nawi Harahap Medan, Erwin tampak terbaring di kasur di ruang tamu rumah.

"Kondisi saya kurang enak, ini badan gatal-gatal sudah seminggu, kalau luka (tembak) sudah baik, tapi masih sakit leher saya kalau nelan makanan," kata Erwin saat ditemui SuaraSumut.id, Jumat (17/9/2021).

Baca Juga:Adhisty Zara Blak-blakan Bintangi Virgin The Series

Erwin mengaku, setelah beberapa hari dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Medan, ia diperbolehkan pulang pada tanggal 1 September. Namun begitu pulang, korban tidak langsung ke rumahnya.

"Tapi katanya hari itu mau direhab, mau direnovasi," ucapnya.

Ia bersama keluarganya memilih untuk mengungsi di rumah tetangganya, sedangkan rumahnya dikosongkan karena akan ada renovasi dari pengusaha yang berempati dengannya.

"Kami dikasih numpang sama yang punya rumah sampai satu bulan, tanggal 1 Oktober ini habis," kata Erwin.

Setelah dua Minggu lebih sejak dijanjikan rumah berbahan semi permanen miliknya akan diperbaiki, hingga detik ini, rumahnya tidak ada tanda-tanda akan diperbaiki.

Baca Juga:Masih Saja Sepi, Pemkot Bogor Bakal Bahas Aturan Masuk Mal

"Terakhir komunikasi seminggu yang lewat, dijawabnya nantilah datang, lagi mengusahakan barang barang sama tukang," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini