Edy Rahmayadi ke Atlet Peparnas Sumut: Haram Hukumnya Menyerah!

Edy mencontohkan beberapa kisah orang-orang hebat yang sukses dengan semangat juang tinggi.

Suhardiman
Kamis, 28 Oktober 2021 | 16:47 WIB
Edy Rahmayadi ke Atlet Peparnas Sumut: Haram Hukumnya Menyerah!
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi. [Suara.com/Muhlis]

SuaraSumut.id - Gubernur Sumut Edy Rahmayadi meminta para atlet asal Sumut yang akan bertanding di Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) di Papua, tidak cepat menyerah dalam situasi dan kondisi apapun.

"Tidak ada istilah menyerah, sampai titik penghabisan, haram hukumnya kau menyerah. Kau berangkat kau (harus) menang," kata Edy, Kamis (28/10/2021).

Edy mengatakan, hal yang penting dari persiapan untuk menghadapi pertandingan adalah pantang menyerah. Edy mencontohkan beberapa kisah orang-orang hebat yang sukses dengan semangat juang tinggi.

"Ketua kontingenmu bilang kau sudah siap untuk bertanding. Kalian ini lah duta kami, kalian implementasi dari doa doa kita yang siang malam, pagi sore, yang selalu kita berdoa," kata Edy.

Baca Juga:Jelang Musda Golkar Kota Bekasi "Memanas" Dua Kubu Saling Tuding

Edy mengaku, orang yang paling sengsara saat bertempur di lapangan adalah orang yang tidak mempersiapkan diri dengan latihan.

Edy menceritakan pengalamannya selama berkarir di tentara. Selama itu sudah ada 16 kali pertarungan yang diikuti.

"Dari semua pertarungan itu, ada satu yang saya pesankan kepada kalian bahwa siapa yang bermain-main berlatih mempersiapkan untuk perang, maka kau akan sengsara di medan perang," kata dia.

Diketahui, Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) Papua akan bergulir pada 2 hingga 11 November 2021. Sebanyak 60 atlet kontingen NPC Sumut akan bertanding untuk sembilan cabang.

Kontributor : Muhlis

Baca Juga:Prediksi Napoli vs Bologna: Ambisi Partenopei Kembali ke Trek Kemenangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini