Jadwal keberangkatan dari Stasiun KA Bandara Medan dimulai pukul 05.00 WIB, sedangkan keberangkatan dari Stasiun KA Bandara Kualanamu pukul 07.20 WIB,
Kepala Seksi Lalulintas Sarana dan Keselamatan BTP Sumbagut Muhammad Yusuf mengatakan KA Bandara di Stasiun Bandar Khalipah diharapkan menjadi solusi alternatif untuk mengurangi kemacetan lalu lintas.
"Operasional Stasiun Bandar Khalifah diharapkan bisa mempermudah masyarakat dalam menggunakan transportasi," katanya. (Antara)
Baca Juga:Heboh Guru PPPK Bandar Lampung Ngadu ke Hotman Paris Soal Gaji Belum Dibayar, Ini Respons Eva Dwiana