SuaraSumut.id - Seorang pengusaha papan bunga ditemukan tewas berlumuran darah di rumahnya di Jalan Kl Yos Sudarso, Medan Labuhan, Selasa (29/12/2020).
Korban Jonsian Sianipar (28) ditemukan dengan luka empat tusukan. Ia diduga tewas ditikam maling yang ingin membobol rumahnya.
Salah seorang pelaku berinisial R ditangkap dan diserahkan keluarga ke Mapolsek Medan Labuhan.
Korban ditemukan tergeletak di dapur rumah dengan kondisi berlumuran darah oleh sang ibu. Ia berteriak histeris meminta tolong warga sekitar. Peristiwa itu dilaporkan kepada sepupunya bernama Demak br Siagian.
Demak datang ke rumah korban dan membawanya ke rumah sakit. Namun, karena kondisi luka tikaman di dada cukup parah, akhirnya korban tewas.
"Ibu korban tadi nelpon saya, kalau anaknya ditikam orang. Kami curiga yang menikam anak kami adalah maling yang mau mencuri," kata Demak dilansir dari Digtara.com--jaringan Suara.com.
Tante korban mengaku, pelaku diduga masuk ke rumah keponakannya itu ada dua orang. Mereka masuk melalui atap seng untuk mencuri ke rumah korban.
"Kami sudah cek, atap seng kami rusak. Maling itu masuk dari atas, mungkin dipergoki keponakan saya (korban), lalu maling itu menikamnya," ungkapnya.
Petugas Polsek Medan Labuhan menangani kasus ini dan korban telah dilakukan visum. Para sakasi jugat telah diperiksa atas kematian pengusaha papan bunga itu.
Baca Juga: Angka Kesembuhan Covid-19 di Sumut Capai 84,66 Persen
Kanit Reskrim Polsek Medan Labuhan Iptu Andi Rahmadsyah dikonfrimasi mengaku, salah satu pelaku sudah menyerahkan diri. Saat ini petugas masih mengejar pelaku lainnya.
"Ya bang, kami masih kejar satu pelaku lagi. Nanti kami jelaskan lagi ya," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana