SuaraSumut.id - Sejumlah kawasan di Kota Medan direndam banjir akibat intensitas curah hujan yang begitu deras. Banjir merendam pemukiman warga dan jalan raya saat hujan.
Wali Kota Medan Bobby Nasution pun tak tinggal diam. Mulai pukul 23.50 WIB, suami Kahiyang Ayu ini meninjau langsung kondisi banjir.
Saat itu menantu Presiden Jokowi sedang berada di kediaman pribadinya di kawasan Jalan Setia Budi Medan karena sedang dalam kondisi kurang sehat. Dokter pribadinya dilaporkan memberikan infus kepada orang nomor satu di Kota Medan itu.
Ternyata hal itu benar adanya saat Bobby melakukan peninjauan. Nitizen memergoki bekas infus yang baru dilepas. Sebab di lengan Bobby masih terlihat three way stop cock. Alat itu diketahui merupakan jalur untuk memasukkan cairan infus ke dalam tubuh.
Baca Juga: Diduga Kabur, Polisi Layangkan Surat Panggilan Untuk Bos Perusahaan Pemasok Bahan Baku Obat Sirop
"Pak wali istirahat pak, terlihat masih memakai three way stop cock. Habis injeksi atau pakai infus nih. Sehat selalu pak wali," tulis nitizen.
"Betul di tangan beliau terlihat jelas..semoga pak Bobby selalu sehat," tulis nitizen lainnya.
"Iya betul begitulah seorang pemimpin yang bertanggung jawab . Di saat rakyat kesusahan tak pedulikan dia sakit. Semoga akan jadi pemimpin Sumut," kata nitizen.
Memang dini hari tadi Bobby tampak meninjau titik terkena banjir yang cukup parah di Jalan Pembangunan Setia Budi. Bobby menyapa warga di sana dan melihat warga yang mengungsi ke masjid.
Bobby sebelumnya telah memerintahkan sejumlah OPD terkait untuk langsung turun ke lokasi-lokasi banjir untuk membantu masyarakat. Kepala BPBD Medan Husni tampak mendampingi dengan OPD lainnya.
Baca Juga: Tak Punya Solusi Bayar Hutang, Jessica Iskandar Sampai Buka Donasi: Silakan Ini Nomor Rekeningnya
Kata Bobby, pihaknya masih terus bekerja keras untuk menanggulangi banjir di Kota Medan. Yang saat ini sedang terus dilakukan adalah pemasangan U Ditc untuk memperlancar aliran air di drainase.
"U Ditc ini terus kita kerjakan tapi bukan serta merta langsung mengatasi banjir. Drainase kita terus perbaiki dan kita terus berkolaborasi juga dengan Balai Wilayah Sungai (BWS) untuk melakukan normalisasi sungai," ujarnya.
"Jika hujan deras dan hujan di gunung dengan normalisasi sungai bisa menampung lebih banyak debit air. Mohon doa dan dukungan semua masyarakat juga agar sama-sama menjaga lingkungan, jangan lagi buang sampah sembarangan yang membuat macet aliran di drainase," sambung Bobby.
Berita Terkait
-
Skandal Nebeng Pesawat Jet, KPK Ngaku Pernah Mau Periksa Bobby Nasution tapi Batal, Kenapa?
-
Bobby Nasution Ungkap Edy Pernah Minta Tolong Dijumpakan dengan Menteri
-
KIM Plus Kehabisan Energi Setelah Jokowi Lengser? Nasib Bobby Nasution Jadi Pertanyaan
-
Mobil Mogok Setelah Terjang Banjir? Ini Langkah Tepat Mengatasinya!
-
Naik Pesawat Komersial Saat Kampanye, Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu Disindir Netizen: Nggak Nebeng?
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Kasus Judi Online Naik di Sumut Naik 300 Persen, Ahmad Sahroni Minta Kapolda Fokus Pemberantasan: Kasihan yang Main!
-
Libur Nataru Makin Lancar! Tol Sibanceh Seksi 1 Dibuka Fungsional 25 Km
-
Pilkada 2024 Aceh Barat Daya Memanas? Dandim: Cuma di Media Sosial!
-
Soal Benteng Putri Hijau, Tim Bobby-Surya: Potret Amburadulnya Kinerja Edy Rahmayadi
-
Representasi Anak Muda, 234 SC Dukung Bobby-Surya Menang di Pilgub Sumut 2024